14 Bintara Remaja Polres Brebes Jalani Tradisi Pembaretan Pimpin Upacara Tradisi Pembaretan

- 10 Maret 2024, 14:07 WIB
Kapolres Brebes, AKBP Guntur M Tariq pimpin langsung tradisi pembaretan 14 Bintara remaja Polres Brebes
Kapolres Brebes, AKBP Guntur M Tariq pimpin langsung tradisi pembaretan 14 Bintara remaja Polres Brebes /Sri Yatni/

Kepada para senior yang mengikuti upacara tersevut, Kapolres juga meminta untuk dapat memberikan contoh dan tauladan yang baik kepada juniornya dengan harapan mereka menjadi Polisi yang baik yang mempunyai sifat melindungi mengayomi dan melayani masyarakat.

"Jadikanlah Bintara remaja ini Polisi yang benar-benar bertugas sesuai dengan tupoksinya dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat," lanjutnya.

Baca Juga: Asyik! Bantuan PIP Kemdikbud 2024 Cair Maret Hingga Rp1 Juta, Cek Penerima di pip.kemdikbud.go.id

Kapolres Brebes juga mengucapkan selamat dan apresiasi kepada para instruktur yang telah melaksanakan pendampingan selama kegiatan tersebut dilaksakan.

"Semoga dengan kegiatan tradisi pembaretan ini akan membawa Polri menjadi lebih baik seiring perkembangan zaman yang semakin modern dan penuh dengan tantangan serta permasalahan yang sangat komplek," terangnya.

Sementara itu, ditambahkan Kasat Samapta Polres Brebes AKP Arifin Teguh Widodo dalam rangkaian kegiatan tradisi pembaretan tersebut mereka (Bintara remaja) juga harus menjalani serangkaian kegiatan pembinaan dan berbagai latihan peningkatan kemampuan. 

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Terbaru Minggu 10 Maret 2024, Klaim Hadiah dan Item Gratis dari Mihoyo!

Kegiatan tersebut antara lain, longmarch sekaligus pengenalan medan, latihan Dalmas, Bongkar Pasang Senjata, pelatihan TPTKP, Beladiri Polri serta pelatihan ketahanan fisik lainya.

"Kegiatan tersebut dilakukan untuk menanamkan jiwa korsa, kekompakan, kerjasama dan hirarki serta meningkatkan kemampuan ilmu kepolisian khususnya fungsi Samapta untuk bekal tugas kedepan," pungkas Kasat Samapta AKP Arifin Teguh.***

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah