Dikawal Ratusan Pendukung, Pengusaha Asal Bumiayu Daftar Pilkada 2024 Kabupaten Tegal di PKB

- 19 Mei 2024, 20:47 WIB
Pengusaha asal Bumiayu Brebes, Slamet Riyadi, mendaftar Pilkada 2024 sebagai bakal Calon Wakil Bupati Tegal lewat DPC PKB Kabupaten Tegal, Minggu, 19 Mei 2024.
Pengusaha asal Bumiayu Brebes, Slamet Riyadi, mendaftar Pilkada 2024 sebagai bakal Calon Wakil Bupati Tegal lewat DPC PKB Kabupaten Tegal, Minggu, 19 Mei 2024. /Kabar Tegal/Dwi Prasetyo Asriyanto/

KABAR TEGAL - Seorang pengusaha asal Bumiayu Brebes, Slamet Riyadi mendaftar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sebagai bakal Calon Wakil Bupati Tegal lewat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). 

Slamet Riyadi mengembalikan formulir pendaftaran Pillkada 2024 ke DPC PKB Kabupaten Tegal, Minggu, 19 Mei 2024 dengan dikawal oleh ratusan orang pendukungnya. 

Slamet Riyadi beserta pendukungnya diterima langsung oleh Ketua Desk Pilkada DPC Kabupaten Tegal beserta jajarannya. 

Baca Juga: Eks Sekda Tegal Daftar Bakal Calon Wakil Bupati Tegal di PKB, Ini Visi Misinya!

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Tegal A. Jafar, mengatakan bahwa pengembalian berkas formulir pendaftaran di Pilkada merupakan proses awal sebagai upaya penjaringan bakal calon.

Menurutnya, sudah ada sembilan orang bakal calon Bupati maupun Wakil Bupati yang menyerahkan berkas formulir pendaftaran ke DPC PKB Kabupaten Tegal. 

"Setelah dilakukan pengecekan berkas formulir pendaftaran, maka pak Slamet Riyadi yang mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Tegal melalui PKB, dengan ini kami nyatakan dokumen lengkap. Alhamdulillah, sehingga selanjutnya proses penandatanganan berita acara," kata Jafar. 

Baca Juga: Polres Tegal Gelar Trabas Kamtibmas bersama Kapolda Jateng, Jaga Situasi Aman dan Kondusif Jelang Pilkada 2024

Sementara itu, saat diberi kesempatan untuk menyampaikan visi dan misi, Slamet Riyadi mengawali dengan memperkenalkan diri secara singkat.

Slamet Riyadi mengaku berasal dari Bumiayu Kabupaten Brebes. Sedangkan untuk latar belakang pekerjaan, Slamet Riyadi mengaku sebagai wiraswasta, tapi juga aktif di organisasi terutama Kelembagaan Nahdlatul Ulama (NU) bahkan sejak masih muda.

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah