Daftar Harga Obat Terapi Penyembuhan Covid-19, Ada Ivermectin Hingga Oseltamivir

- 17 Juli 2021, 17:15 WIB
 Daftar Harga Obat Terapi Penyembuhan Covid-19, Ada Ivermectin Hingga Oseltamivir
Daftar Harga Obat Terapi Penyembuhan Covid-19, Ada Ivermectin Hingga Oseltamivir /pixabay/ pexels/

KABAR TEGAL - Sampai saat ini masih belum ditemukan obat yang terbukti secara klinis dapat mengobati Covid-19. Namun ada beberapa obat yang sudah dipakai dalam terapi Covid-19.

Di berbagai platform belanja daring ditemukan obat-obatan tersebut dijual bebas dengan harga jauh di atas yang telah ditetapkan.

Maka perlu dilakukan pengaturan harga obat bagi pasien Covid-19 agar masyarakat dapat membeli obat tersebut dengan harga terjangkau.

Baca Juga: Operasi saat PPKM Darurat, Tiga Pilar Pagerbarang Tegur Puluhan Pelanggar Prokes

1. Produsen dan penjual obat diminta untuk mengikuti harga yang sudah ditetapkan pemerintah

2. Masyarakat diminta tidak membeli obat terapi Covid-19 secara bebas tanpa resep dokter

3. Pihak-pihak yang mencoba mengambil keuntungan secara tidak wajar saat pandemic seperti sekarang sangat merugikan masyarakat

Baca Juga: Niat dan Hukum Kurban untuk Sekeluarga saat Idul Adha

4. Kementerian Kesehatan akan dibantu oleh Polri dalam menegakkan Aturan ini

Adapun penetapan harga eceran tertinggi (HET) untuk obat terapi Covid-19 sesuai dengan kebijakan Kemenkes adalah sebagai berikut;

- Remdesivir 100 mg Vial: Rp510.000

- Favipiravir 200 mg Tablet: Rp22.000

- Oseltamivir 75 mg Kapsul: RP26.000

Baca Juga: Milenial Ingin Sewa atau Cicil Rumah? Tentukan Satu dari 2 Prioritas Ini!

- Intravenous Immunoglobulin 10 persen 50 ml infus: RP6.174.900

- Intravenous Immunoglobulin 10 persen 25 ml infus: Rp3.262.300

- Tocilizumab 400 mg/20 ml infus: Rp5.710.000

- Tocilizumab 80 mg/4 ml infus Rp:1.162.200

- Ivermectin 12 mg Tablet: Rp7.500

Itulah harga obat terapi sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan No. HK.01.07/MEN-KES/4826/2021.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x