Air Laut Pasang, Sebanyak 72 KK Terdampak Air Rob di Muarareja

- 1 Desember 2021, 13:02 WIB
Air Laut Pasang, 72 KK Terdampak Air Rob di Muarareja
Air Laut Pasang, 72 KK Terdampak Air Rob di Muarareja /Instagram @bpbdkotategaljateng

KABAR TEGAL - BPBD Kota Tegal meninjau genangan air rob di Gang Kemiri Jalan Brawijaya Kelurahan Muarareja Koya Tegal pada Selasa, 30 November 2021.

Ketinggian air rata - rata 5 sampai 15cm dengan luas 175 m².

Dikutip Kabartegal dari instagram @bpbdkotategaljateng, berdasarkan hasil monitoring petugas BPBD Kota Tegal pada hari Selasa tanggal 30 November 2021, Pukul 02.15 WIB terjadi beberapa genangan air rob di wilayah kota Tegal dan pada Pukul 08.30 Petugas BPBD Kota Tegal melakukan monitoring kembali untuk dilaporkan secara berkala.

Baca Juga: Aliansi Gempur Gelar Aksi Depan DPRD Kabupaten Semarang, Polres Semarang Lakukan Pengamanan

Sebanyak 72 KK terdampak naiknya air rob dan sulit untuk melakukan aktivitas. 

Diketahui penyebab dari naiknya air rob adalah rendahnya daerah pemukiman yang merupakan daerah cekungan atau mangkok. Sebab lain dikarenakan pasangnya air laut

Kondisi jalan pada daerah tersebut lebih rendah, dan saluran air/got sedikit tersumbat. 

Baca Juga: Nama Anak Kedua Raffi dan Nagita sudah Diumumkan, Artinya Mendalam Banget

Dieperlukan tambahan daerah resapan air dan peninggian pada jalan-jalan yang kondisinya lebih rendah dari bibir sungai atau saluran air.

Petugas BPBD Kota Tegal terus meninjau lokasi terdampak genangan air rob dan monitoring wilayah terdampak genangan dan melakukan assessment serta pengecekan saluran air disekitar daerah yang tergenang.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah