SEA Games 2022: Link Live Streaming Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam U-23 Malam Ini Pukul 19.00 WIB

6 Mei 2022, 17:00 WIB
SEA Games 2022: Link Live Streaming Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam U-23 Malam Ini Pukul 19.00 WIB /Instagram @officialrcti

KABAR TEGAL - Berikut link live streaming pertandingan sepak bola Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Vietnam U-23 yang akan digelar malam ini pukul 19.00 WIB.

SEA Games 2022 akan digelar di negara Vietnam pada pertengahan tahun 2022.

Diketahui salah satu gelaran pesta olahraga terbesar untuk negara-negara yang tergabung dalam ASEAN atau SEA Games ini sempat tertunda di tahun 2021 dikarenakan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Arus Balik Mudik, Omset Pedagang Telor Asin dan Bawang Merah di Brebes Mencapai Rp15 Juta per Hari

Opening ceremony SEA Games 2022 akan diikuti oleh masing-masing negara peserta tepatnya pada tanggal 11 Mei 2022 yang akan datang.

SEA Games 2022 akan berlangsung selama 11 hari yaitu sampai tanggal 23 Mei 2022 mendatang.

Beberapa cabang olahraga (cabor) sudah dimulai sebelum opening ceremony SEA Games 2022, salah satunya adalah cabor sepak bola.

Baca Juga: Putra Krisdayanti, Kellen Lemos Sunat Ditangani Belasan Tenaga Kesehatan, Netizen Kaget Mengira Operasi Besar

Cabor sepak bola memang dimulai enam hari lebih awal dibanding pembukaan resmi SEA Games 2022.

Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan akan bertanding melawan timnas Vietnam U-23 pada hari ini. Tepatnya hari Jumat, 6 Mei 2022 pukul 19.00 WIB.

Pertandingan akan berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho.

Baca Juga: Jadwal KIP Kuliah 2022, Berikut Ini Daftar Perguruan Tinggi di Tegal dan Sekitarnya Yang Menerima KIP Kuliah

Setelah melawan Timnas Vietnam, anak asuh Shin Tae Yong akan menghadapi Timnas Timor Leste U-23, Filiphina U-23 dan Myanmar U-23.

Jadwal lengkap pertandingan Timnas Indonesia U-23 SEA Games 2022 adalah sebagai berikut:

1. Indonesia vs Vietnam, tanggal 6 Mei 2022 pukul 19.00 WIB

Baca Juga: 5 SMA Sederajat Terbaik di Tegal Menurut LTMPT, Cocok Untuk Pilihan PPDB 2022 dan Peluang Masuk PTN Besar

2. Indonesia vs Timor Leste, tanggal 10 Mei 2022 pukul 19.00 WIB

3. Indonesia vs Filiphina, tanggal 13 Mei 2022, pukul 16.00 WIB

4. Indonesia vs Myanmar, tanggal 15 Mei 2022 pukul 16.00 WIB

Pertandingan Indonesia vs Vietnam yang akan digelar nanti malam ini bisa disaksikan secara live streaming di RCTI+ atau melalui Link ini

Baca Juga: Bukan Main! Outfit Nagita Slavina Saat Lebaran Bernilai Hampir Rp 100 Juta, Rinciannya Bikin Insecure

Sebagaimana diketahui bahwa Tim Merah Putih belum pernah lagi meraih medali emas SEA Games sejak kali terakhir tampil sebagai juara pada 1991.

Kini Timnas Indonesia U-23 sudah melakukan serangkaian persiapan. Skuad Garuda diperkuat oleh Egy Maulana dan Witan Sulaiman yang dipastikan bergabung.

Tampaknya pola yang akan digunakan oleh Shin Tae Yong adalah 4-2-3-1.

Baca Juga: Kemenkes Pastikan Kasus Kematian Anak-anak karena Hepatitis Tidak Ada Hubungannya dengan Vaksinasi Covid-19

Dengan prediksi susunan pemain Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2022 adalah sebagai berikut: Ernando Ari Sutaryadi, Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Rizky Ridho, Rio Fahmi, Marc Klok, Rachmat Irianto, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Ricky Kambuaya, Ronaldo Kwateh.

Dipastikan pertandingan antara Indonesia vs Vietnam akan berlangsung seru, oleh karena itu jangan sampai terlewatkan menonton pertandingan untuk memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia U-23.***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Tags

Terkini

Terpopuler