Tetap Prokes, Korem 071 Wijayakusuma Gelar Upacara Bulanan Awal Tahun 2022

- 17 Januari 2022, 11:54 WIB
Korem 071 Wijayakusuma Gelar Upacara Bulanan Awal Tahun 2022
Korem 071 Wijayakusuma Gelar Upacara Bulanan Awal Tahun 2022 /Sri Yatni/

"Pencapaian ini tentu harus dapat kita pertahankan dan ditingkatkan di tahun ini, karena berbagai agenda yang bersifat nasional maupun internasional juga menuntut kesiapan TNI AD di tahun 2022 ini", pintanya.

"Untuk menyambut tugas mulia tersebut, maka kesiapan operasional harus terus dipelihara. Disamping itu, program peningkatan profesionalisme prajurit TNI AD harus menjadi prioritas dalam tahun anggaran 2022", himbaunya.

Baca Juga: Kenali Efek Samping Ke-6 Vaksin Booster Ini, Berikut Cara Mengatasinya

Diterangkan Kasad, meski banyak prestasi yang berhasil ditorehkan TNI AD pada tahun lalu, namun demikian masih terdapat berbagai kekurangan yang harus segera diperbaiki. Salah satunya adalah masih adanya berbagai pelanggaran yang dilakukan oleh prajurit maupun PNS TNI AD. Hal ini harus menjadi koreksi kita bersama, agar tidak terjadi kembali di masa mendatang.

Disamping hal tersebut, Kasad dalam amanatnya menyampaikan beberapa penekanan sebagai pedoman bagi prajurit dan PNS Angkatan Darat, yakni untuk terus meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral dalam setiap pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Mengimplementasikan Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI dimanapun bertugas dan berada.

TNI AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat apapun bentuknya dan senantiasa menjadi solusi. Melakukan tindakan-tindakan yang berdampak terhadap kesejahteraan rakyat, agar mampu menumbuhkan kecintaan dan kasih sayang rakyat kepada TNI AD. Seluruh Dansat, untuk menjadi pemimpin yang hebat, karena pemimpin yang hebat pasti dicintai anak buahnya, akan tetapi lebih hebat lagi bila seorang pemimpin juga mencintai anak buahnya. Memantapkan soliditas dan sinergitas internal TNI dengan komponen bangsa lainnya dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 17 Januari 2022 Cancer, Leo, Virgo: Ada Rahasia Dibalik Persahabatanmu

"Ingat!!! Sekecil apapun kebaikan yang kamu lakukan, akan menjadi riak-riak yang tidak berujung, Namun sebaliknya, sekecil apapun keburukan yang kamu lakukan akan menjadi awal bagi keburukan-keburukan berikutnya. Jadi teruslah berbuat kebaikan dimanapun berada", pesan Kasad kepada segenap prajurit dan PNS Angkatan Darat mengakhiri amanat tertulisnya.***

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah