Doa Berkendara Wajib Dibaca Saat Mudik, Bacaan Arab dan Latin

- 19 April 2022, 17:18 WIB
Doa berkendara saat mudik
Doa berkendara saat mudik /

KABAR TEGAL - Sebentar lagi masyarakat akan sibuk berbondong-bondong melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman.

Bagi Anda yang akan melakukan mudik tentu perlu persiapan yang matang. Beberapa persiapan antara lain kesehatan fisik yang tetap dijaga dan performa kendaraan yang harus dicek terlebih dahulu.

Anda dapat memilih melakukan perjalanan mudik menggunakan transportasi umum atau kendaraan pribadi. Yang terpenting nyaman sesuai kebutuhan. Jangan lupa selalu baca doa dan minta perindungan kepada Allah SWT agar selamat sampai tujuan.

Baca Juga: Pemerintah Perbolehkan Anak-Anak Mudik Tanpa Tes Antigen Maupun PCR, ini Syaratanya

Lantas bagaimana bacaan dan doa berkendara saat mudik? Berikut beberapa bacaan yang wajib Anda ketahui sebelum berangkat mudik.

Bacaan yang dibaca saat berkendara dan mudik

Berikut langkah-langkah yang harus dibaca sebelum naik kendaraan jelang mudik. Secara umum hampir sama dengan doa naik kendaraan.

1. Bissmillah

2. Baca doa berikut:

الحَمْدُ للهِ/سُبْحَانَ الَّذِى سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُونَ 

Alhamdulillāhilladzī/subhānalladzī sakhkhara lanā hādzā wa mā kunnā lahū muqrinīna, wa innā ilā rabbinā lamunqalibūna.

Artinya, "Segala puji bagi Allah/maha suci Tuhan yang telah menundukkan semua ini bagi kami. Padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya. Sungguh, kami akan kembali kepada Tuhan kami."

Baca Juga: Contoh Kultum Singkat Ramadhan Selasa 19 April 2022, Tema: Raih Kesuksesan Dunia Akhirat dengan Sabar Takwa

3. Alhamdulillah (3 kali)

4. Allahu Akbar (3 kali)

5. Kemudian membaca doa berikut:   

سُبْحَانَكَ إِنِّى ظَلَمْتُ نَفْسِى فَاغْفِرْ لِى فَإِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلاَّ أَنْتَ   

Subhānaka innī zhalamtu nafsī faghfirlī fa innahū lā yaghfiruz dzunūba illā anta. 

Artinya, "Maha suci Engkau, sungguh aku menganiaya diriku, maka ampunilah aku. Sungguh, tidak ada yang mengampuni dosa selain Engkau." 

Baca Juga: Bocoran Film 'Wedding Agreement The Series', Film Bergenre Komedi yang Dibintangi Indah Permatasari

Doa ini disampaikan oleh Imam an-Nawawi dalam al-Adzkar. Ia mengutip riwayat Abu Dawud, At-Tirmidzi, dan An-Nasai dari Sayyidina Ali ra terkait doa berkendaraan. (Imam an-Nawawi, al-Adzkar, 1971: 188).

Demikian bacaan doa yang wajib diketahui sebelum melakukan berkendara mudik. Semoga bermanfaat.***

Editor: Meigitaria Sanita

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah