10 Hari Yang Paling Dicintai Allah untuk Berbuat Amal Di Bulan Dzulhijjah, Berikut Penjelasan Ustadz Adi

1 Juli 2022, 06:14 WIB
10 Hari Yang Paling Dicintai Allah untuk Berbuat Amal Di Bulan Dzulhijjah, Berikut Penjelasan Ustadz Adi /tangkap layar YouTube/adihidayatofficial/

KABAR TEGAL – Bulan Zulhijah dikenal juga sebagai bulan haji dan menjelang pada hari raya Idul Adha. Idul Adha di Indonesia Jatuh pada tanggal 10 Juli 202.

Keputusan ini telah dikeluarkan oleh Menteri Agama Yaqut Qoumas (Gus Men) setelah diadakan sidang isbat tanggal 29 Juni 2022, yang dilaksanakan di Kementrian Agama.

Sepuluh hari pertama di bulan Zulhijah merupakan hari yang paling dicintai Allah untuk berbuat amal Saleh. Lalu amalan terbaik apa di 10 hari pertama bulan Zulhijah?

Baca Juga: Sejarah dan Definisi HUT Bhayangkara, Lengkap dengan Link Twibbon Ucapan untuk Hari Ini 1 Juli 2022

Dikutip Kabar Tegal dari kanal YouTube Kajian Islam Official, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan amalan yang Allah cintai di 10 hari pertama bulan Zulhijah.

Rasulullah bersabda bahwa tidak akan ditemukan hari-hari yang Allah lebih cintai selain hari di bulan Zulhijah.

“Saat amal shaleh bila dikerjakan di hari-hari itu naik statusnya dicintai oleh Allah SWT,” kata Ustadz Adi

Baca Juga: Catat! Muhammadiyah Telah Tetapkan Bulan Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 atau 2022 Pada Tanggal Berikut

Dimana hari-hari tersebut adalah di 10 hari pertama, tanggal 1-10 Zulhijah.

“Yaitu 10 hari pertama di bulan Zulhijah 10 hari pertama tanggal 1 sampai tanggal 10 baik sekarang waktunya,” kata Ustadz Adi

Bersamaan dengan ibadah haji, kita yang belum bisa mengerjakan ibadah haji diberi kesempatan beramal saleh.Amal saleh yang apabila dikerjakan akan dicintai oleh Allah SWT.

Baca Juga: Tok! Kemenag Umumkan Hari Raya Idul Adha 1443 H Jatuh Pada Minggu 10 Juli 2022

“Bersamaan dengan orang haji, dimulai di bulan Zulhijah awal Zulhijah kita pun diberikan, kata nabi SAW keutamaan di hari yang sama,” ucapnya.

“Mereka saudara-saudari kita sedang berhaji kita diberikan disini kesempatan untuk melakukan amal saleh yang kalau dikerjakan akan cepat sedikit amal shaleh kita naik statusnya menjadi dicintai oleh Allah SWT,” kata Ustadz Adi

Perbedaan amal yang dicintai Allah dengan yang belum dicintai Allah.

Baca Juga: BLT UMKM Rp600 Ribu Cair Juli 2022? Login eform.bri.co.id untuk Cairkan Banpres BPUM 2022

“Sekarang perhatikan apa bedanya amal yang dicintai dengan yang belum dicintai itu lain,” kata Ustadz Adi

Contohnya, jika kita membaca Al-Qur’an dengan benar, belum tentu dicintai Allah jika dikerjakan pada hari-hari selain 10 hari di bulan dzulhijah.

Tapi jika dikerjakan di awal bulan Zulhijah entah itu betul atau salah dalam membacanya, tetapi tetap akan Allah SWT cintai.

Baca Juga: Sejarah dan Definisi HUT Bhayangkara, Lengkap dengan Link Twibbon Ucapan untuk Hari Ini 1 Juli 2022

“Ibu kemarin baca Quran misal, bapak baca. Benar bacanya belum tentu dicintai Allah, tapi kalau dilakukan hari ini anggap benar cara menunaikannya dicintai oleh Allah,” kata Ustadz Adi

Dalam Quran surat Al-Imran ayat 31. Jika kita serius mencintai Allah dan mengikuti petunjuk nabi dalam segala aktivitas yang kita kerjakan.

Maka akan diberikan tiga keberkahan, lebih mudah kegiatannya, selalu sukses dan berkah.

Baca Juga: 20+ Link Twibbon HUT Bhayangkara Ke-76 Tahun 2022, Download Gratis dengan Desain Keren dan Terbaru

“Maka perhatikan apa keistimewaannya, pelan-pelan Quran surah ketiga al-imran ayat 31 posisi sebelah kiri paling atas. Kalau anda merasa serius cinta pada Allah ikuti petunjuk nabi. Jadi kalau dalam kehidupan kita aktivitas kita ada petunjuk nabi kita ikuti itu, turun cinta Allah pada kita," jelas Ustadz Adi.

“Orang-orang yang ikut petunjuk nabi itu pertama lebih mudah kegiatannya, kedua se alu sukses, ketiga berkah,” kata Ustadz Adi.***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Tags

Terkini

Terpopuler