Amalan-Amalan di Malam Lailatul Qadar Susuai Anjuran Rasululllah SAW

25 April 2022, 11:12 WIB
Amalan-Amalan di malam Lailatul Qodar sesuai anjuran Rasullulah SAW /Pexels/David McEachan

KABAR TEGAL- Malam Lailatul Qadar menjadi salah satu malam yang sangat istimewa yang ada di bulan Ramadahan malam Lailatul Qadar tersbut biasa disebut oleh umat Islam sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan. 

Kehadiran malam Lailatul Qadar sendiri sangat dinanti-nantikan oleh setiap umat Islam karena malam Lialatul Qadar hanya datang satu tahun sekali yakni di bulan Ramadhan. 

Kehadiran malam Lailatul Qadar biasanya ada di 10 malam terakhir Ramadhan, oleh karena itu bagi umat muslim yang ingin mendapatkan malam Lailatul Qadar, sangat dianjurkan untuk meningkatkan ibadahnya di 10 malam terakhir di bulan Ramadhan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Shopee Tebak Kata Tantangan Harian Senin 25 April 2022 dari Huruf RIAATSY, Dapat Voucher dan THR

 "Carilah malam Lailatul Qadar pada malam ganjil dari sepuluh terakhir bulan Ramadhan." (HR. Imam Bukhari).

Selain menjadi malam yang sangat spesial dan istimewa, pada malam Lailatul Qadar tersebut Allah SWT juga menjanjikan kepada hambanya yang beruntung mendapatkan malam Lailatul Qadar, yakni akan diampuni segala dosanya, dikabulkan segala hajat baiknya dan juga dilipatgandakan pahalanya. 

Untuk bisa meningkatkan ibadah kita di 10 hari terkahir, ada beberapa amalan yang dianjurkan untuk dilakukan di malam Lailatul Qadar. 

Baca Juga: Kemenag RI Buka Pendaftaran Seleksi Imam Masjid di Uni Emirat Arab, Daftar Lewat Link Berikut

Berikut amalan-amalan yang sangat dianjurkan dilakukan di malam Lailatul Qadar, dikutip Kabar Tegal dari berbagai sumber. 

1. Iktikaf

Untuk menyambut kedatangan malam Lailatul Qadar, umat Islam dianjurkan untuk melakukan Iktikaf.

Iktikaf sendiri adalah suatu kegiatan intropeksi diri atau berdiam diri di Masjid dengan maksud untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. 

Sungguh saya beritikaf pada sepuluh hari awal Ramadhan untuk mencari malam kemuliaan, kemudian saya beritikaf pada sepuluh hari pertengahan Ramadhan, kemudian Jibril mendatangiku dan memberitakan bahwa malam kemuliaan terdapat di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan. Barangsiapa yang ingin beritikaf, hendaklah dia beritikaf (untuk mencari malam tersebut)." (HR Muslim: 1167).

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact 25 April 2022, Klaim Gratis Ribuan Mora dan Primogems dari Mihoyo

2. Sholat Malam

Sholat malam menjadi amalan yang sangat dianjurkan dilakukan umat Islam di 10 malam terakhir bulan Ramadhan. 

Sholat malam merupakan sholat sunnah yang dilakukan antara waktu Isya dan subuh, sholat sunah tersebut diantaranya, sholat tarawih, sholat witir, dan sholat tahajud.

Rasulullah SAW biasa ketika memasuki 10 Ramadhan terakhir, beliau kencangkan ikat pinggang (bersungguh-sungguh dalam ibadah), menghidupkan malam-malam tersebut dengan ibadah dan membangunkan istri-istrinya untuk beribadah," (HR.Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: Cek BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta di BSU BPJS Ketenagakerjaan, BSU 2022 Cair Jika Penuhi 6 Syarat Ini!

3. Memperbanyak Doa

Rasulullah SAW manganjurkan kita untuk bisa memperbanyak doa pada 10 malam terakhir di bulan Ramadhan.

Berikut bacaan doa yang dibaca Rasullulah di 10 malam terakhir bulan Ramadhan

اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Arab latin: Allahumma innaka 'afuwwun tuhibbul 'afwan fa'fu 'anni.

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf, dan Engkau menyukai maaf, maka maafkan aku."

Baca Juga: Terbaru Kode Redeem FF Free Fire 25 April 2022, Klaim Gratis Pumpkin Warrior dan Diamond dari Garena

4. Berdzikir 

Berdzikir menjadi salah satu amalan yang juga sangat dianjurkan untuk dilakukan umat Islam, yang bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. 

Demikian amalan-amalan yang dianjurkan bagi setiap umat muslim di malam Lalilatul Qadar, semoga bermanfaat.***

 

 

 

Editor: Lazarus Sandya Wella

Tags

Terkini

Terpopuler