Pembekuan Sel Telur yang Dilakukan Luna Maya Jadi Trending, Kenali Risikonya

- 30 Januari 2022, 13:35 WIB
Luna Maya/ Instagram/ @lunamaya
Luna Maya/ Instagram/ @lunamaya /

KABAR TEGAL - Model sekaligus artis Luna Maya mengaku telah melakukan pembekuan sel telur. Saat menjadi bintang tamu dalam kanal YouTube Venna Melinda Channel pada 14 Januari 2022 Luna menceritakan tentang keputusan yang ia jalani tersebut.

Lalu apa sebetulnya pembekuan sel telur? Secara medis, dikenal sebagai kriopreservasi oosit matang. Ini merupakan metode yang digunakan oleh tenaga ahli untuk menyelamatkan kemampuan seorang wanita agar bisa hamil di masa depan.

Mengutip dari Mayo Clinic, hal ini dapat dilakukan oleh wanita yang telah memiliki usia lanjut untuk bisa memperbesar peluang kehamilan tanpa harus dipengaruhi oleh faktor usia.

Baca Juga: Arteria Dahlan Minta Maaf ke Warga Sunda: Saya Menyerahkan Sepenuhnya ke DPP Partai

Telur yang telah diambil, akan dibekukan tanpa dibuahi dan disimpan untuk digunakan nanti. Telur tersebut dapat dicairkan dan dikombinasikan dengan sperma di laboratorium kemudian ditanamkan pada rahim atau disebut dengan fertilisasi in virto.

Namun disamping itu, pembekuan sel telur ini juga memiliki risiko. Terutama dengan risiko yang berhubungan dengan penggunaan obat kesuburan. Dapat muncul gejala sakit perut, kembung, mual, muntah, juga diare.

Selain itu penggunaan obat kesuburan suntik seperti hormon perangsang folikel sintesis dapat menyebabkan ovarium menjadi bengkak dan nyeri segera setelah ovulasi atau pengambilan sel telur.

Baca Juga: Modus Turunkan Ilmu, Guru di Malang Cabuli 7 Anak Didiknya Berkali-kali

Selain itu dapat juga terjadi risiko komplikasi prosedur pengambilan telur. Meksi disebut jarang terjadi penggunaan jarum aspirasi untuk mengambil telur dapat menyebabkan perdarahan. Infeksi atau kerusakan pada usus, kandung kemih, ataupun pembuluh darah.***

 
 
 
 
 

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x