Tahun Baru, 42 Anggota Polres Tegal Kota Mendapatkan Kado Kenaikan Pangkat

- 1 Januari 2024, 10:56 WIB
Tegal Kota menggelar Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat 42 personel
Tegal Kota menggelar Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat 42 personel /Sri Yatni/Kabar Tegal

Kapolres menambahkan, tugas Kepolisian kedepan akan semakin berat dan tidak mudah. Terlebih saat ini sudah memasuki tahun politik untuk mengamankan Pemilu 2024.

Sehingga perlu adanya kerja sama dan soliditas antar anggota. Semua ini dalam rangka membangun institusi Kepolisian agar bisa melayani masyarakat yang lebih maksimal.

Baca Juga: Naik Pangkat, 48 Personel Polres Tegal Jalani Prosesi Penyiraman Air Kembang

"Saya berpesan kepada seluruh anggota dan khususnya yang hari ini naik pangkat. Kalau kalian tidak bisa mengukir prestasi maka jangan sekali-kali berbuat suatu pelanggaran. Karena hal itu dapat merusak dan menurunkan nama baik kesatuan Polri apabila kita melakukan penyimpangan wewenang," tutur Kapolres.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres juga memberikan apresiasi kepada anggota yang telah memasuki masa purna tugas. Dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara melalui institusi Polri.

“Saya selaku pribadi dan mewakili institusi Polri, mengucapkan banyak terimakasih. Atas pengabdian yang telah saudara berikan kepada kesatuan Polri. Dan selamat memasuki masa purna tugas semoga selalu diberikan kesehatan dan keselamatan serta kesuksesan," ucapnya.

Baca Juga: Berikan Semangat Kepada Anggota, Bhayangkari Cabang Tegal Kota Kunjungi Pos Pengamanan Nataru

Sebelum mengakhiri sambutannya, Kapolres juga berpesan kepada anggota yang purna tugas. Kapolres berharap setelah memasuki kehidupan baru menjadi warga masyarakat pada umumnya.

Harus tetap menunjukan jiwa seorang Bhayangkara. Dan mohon untuk tetap bisa berkontribusi kepada kesatuan Polres Tegal Kota. 

"Walaupun saudara sudah purna tugas, namun komunikasi dan silaturahmi harus tetap terjalin," harap Kapolres.

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah