Polres Tegal Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Kapolsek Lebaksiu AKP Nugroho Santoso Kini Berpangkat Kompol

- 5 April 2022, 13:34 WIB
Polres Tegal Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Kapolsek Lebaksiu AKP Nugroho Santoso Menjadi Kompol
Polres Tegal Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Kapolsek Lebaksiu AKP Nugroho Santoso Menjadi Kompol /

KABAR TEGAL - Kapolres Tegal Polda Jawa Tengah AKBP Arie Prasetya Syafa'at memimpin upacara kenaikan pangkat pengabdian anggota di halaman Mapolres Tegal pada Senin 4 April 2022.

Adapun yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian adalah AKP Nugroho Santoso Kapolsek Lebaksiu.

Karena dedikasi dan loyalitas serta pengabdian tanpa cacat AKP Nugroho Santoso mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Kompol.

Baca Juga: Harta dan Aset Predator Seks Herry Wiriawan Akan Dibagikan ke Korban untuk Biaya Pemulihan

Pelaksanaan upacara kenaikan pangkat dilakukan secara sederhana karena masih dalam suasana puasa Romadhon 1443 H dan masih pandemi Covid-19.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kompol Didi Dewantoro, Pejabat Utama Polres Tegal, Kapolsek jajaran Polres Tegal, perwira staf serta anggota Polres Tegal.

Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafa'at, mengungkapkan bahwa kenaikan pangkat pengabdian adalah wujud penghargaan dari negara kepada anggota Polri yang berdedikasi, serta mempunyai loyalitas yang tinggi dengan dibuktikan pelaksanaan dinas yang baik, serta tentunya tanpa catatan pelanggaran.

Baca Juga: Naik Rp 3rb, Kini Harga Emas Antam Dibandrol Rp 989 Ribu Per Gram pada Selasa 5 April 2022 Berikut Rinciannya

Kenaikan pangkat pengabdian adalah prestasi tersendiri dari anggota Polri, dimana yang dinilai adalah loyalitas, dedikasi dan pengabdian yang tinggi dari personel Polri.

"Saya atas nama Polres Tegal mengucapkan selamat kepada Kompol Nugroho Santoso atas pangkat barunya," ucapnya.

AKBP Arie menambahkan bahwa Kompol Nugroho Santoso ini adalah salah satu contoh dan teladan bagi seluruh anggota. Bahwa jika setiap anggota melaksanakan tugas dengan baik maka akan mendapat penghargaan dari negara.

Baca Juga: Jadwal Acara TV O Channel Hari Ini 5 April 2022, Live Garuda Select, Inkigayo Ep 1131 Ada NCT Dream Stray Kids

"Laksanakan tugas dengan baik dan loyal, karena jika kita bertugas dengan baik maka Negarapun akan memberikan penghargaan," tegas AKBP Arie.

Sementara itu menyikapi situasi bulan Ramadhan ditengah pandemi, AKBP Arie berpesan kepada anggota agar selalu melakukan protokol kesehatan dengan ketat dan menjaga kesehatan.

"Dalam banyaknya tugas di bulan Ramadan jangan lupa selalu jaga kesehatan. Usahakan seimbang antara kegiatan ibadah dengan pelaksanaan tugas. Apalagi di bulan Ramadhan mari bersama tingkatkan ibadah," tutur AKBP Arie.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah