Tak Kenal Usia, Saebah 70 Tahun Ikut Andil di TMMD Desa Buniwah

- 17 Maret 2024, 11:46 WIB
 Kalangan ibu-ibu dari Desa Buniwah, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, bahkan kalangan lanjut usia turut berpartisipasi
Kalangan ibu-ibu dari Desa Buniwah, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, bahkan kalangan lanjut usia turut berpartisipasi /Sri Yatni/

Sementara itu, Dandim 0713 Brebes Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si yang sudah 5 hari bersama anggota dan masyarakat Desa Buniwah dalam mengerjakan pengecoran jalan setapak menjadi jalan lebar memberi apresiasi terhadap antusias masyarakat yang sangat luar biasa, khususnya pada ibu-ibu.

“Ini merupakan bukti adanya sinergitas dan kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Kegiatan sasaran TMMD di Desa Buniwah ini sangat tepat dan sudah diharapkan sejak lama oleh masyarakat di sini,” ungkap Dandim.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Minggu 17 Maret 2024, Klaim Diamond Gratis dan Hadiah Menarik di reward.ff.garena.com

Menurut Dandim, ibu-ibu di Desa Buniwah ini sudah ditempa oleh alam dengan kondisi wilayah yang sulit, sehingga tenaganya melebihi orang yang kebanyakan yang hidup di perkotaan. Tanpa memandang status sosial, mereka bekerja tanpa pamrih untuk mensukseskan TMMD Sengkuyung.

“Saya optimis TMMD di Desa Buniwah ini akan tercapai sesuai target lebih cepat dari apa yang sudah kita rencanakan,” pungkas Dandim.***

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah