12 Bintara Remaja Polres Brebes Ikuti Tradisi Pembaretan

- 5 Maret 2023, 16:24 WIB
Dua belas anggota Bintara remaja Polres Brebes ikuti tradisi pembaretan dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Brebes
Dua belas anggota Bintara remaja Polres Brebes ikuti tradisi pembaretan dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Brebes /Sri Yatni/

KABAR TEGAL - Sat Samapta Polres Brebes Polda Jawa Tengah menggelar upacara tradisi Pembaretan kepada Bintara Remaja, Sabtu, 4 Maret 2023 di kawasan pantai Randusanga Indah Brebes.

Dalam tradisi yang diikuti 12 (dua belas) personel Bintara Remaja Angkatan ke-48 Polres Brebes Polda Jawa Tengah  tersebut para peserta harus mengikuti beberapa tahapan maupun ujian selama kegiatan berlangsung.

Kegiatan yang diawali dari halaman Mapolres Brebes dan finish di Pantai Randusanga Indah harus ditempuh dengan berjalan kaki sejauh kurang lebih 35 KM.

Baca Juga: Ribuan Warga Brebes Antusias Ikuti Jalan Sehat Bersama BUMN

Kapolres Brebes AKBP Guntur M Tariq, melalui Kasat Samapta AKP Suraedi mengatakan, kegiatan pembaretan ini merupakan tradisi turun temurun untuk dapat menumbuhkan kesadaran nilai moral awal sebagai Bintara Polri.

Selain itu kegiatan ini juga untuk membentuk fisik yang prima, memiliki mental-mental baja, tangguh, kokoh, trengginas dan loyal terhadap pelaksanaan tugas kepolisian.

"Kegiatan pembaretan ini merupakan tradisi turun temurun untuk menumbuhkan nilai moral awal, membentuk fisik yang prima, bermental baja, tangguh, trengginas dan loyal terhadap tugas Kepolisian," tegas kasat Samapta AKP Suraedi.

Baca Juga: Cara Mudah Cek Nomor Porsi Haji Melalui Aplikasi Haji Pintar

Dalam pealaksanaanya, para peserta pembaretan melakukan long march dengan pendampingan tim panitia untuk pengenalan lingkungan sesuai pos yang sudah kita tentukan.

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x