120 Peserta PMR Wira Ikut Gelar Latihan Gabungan bersama PMI Kabupaten Tegal

- 28 April 2024, 20:45 WIB
PMI Kabupaten Tegal menggelar kegiatan Latihan Gabungan PMR Wira se Kabupaten Tega
PMI Kabupaten Tegal menggelar kegiatan Latihan Gabungan PMR Wira se Kabupaten Tega /Sri Yatni/Kabar Tegal

KABAR TEGAL - PMI Kabupaten Tegal menggelar kegiatan Latihan Gabungan PMR Wira se Kabupaten Tegal, Minggu 28 April 2024.

Kegiatan yang digelar di Aula Gedung PMI Kabupaten Tegal diikuti sebanyak 120 orang peserta dari 24 unit PMR Wira dan acara dibuka secara resmi oleh Ketua PMI Kabupaten Tegal.

Ketua PMI Kabupaten Tegal, Iman Sisworo menjelaskan, tujuan kegiatan adalah sebagai upaya meningkatkan kompetensi anggota PMR.

Baca Juga: Tasyakuran Kemenangan Prabowo-Gibran, Bolone Mase Tegal Raya Gelar Gebyar Budaya dan Pesta Rakyat

"Tujuannya menyamakan persepsi materi pembelajaran PMR dan melaksanakan Tri Bakti PMR yang ke 3 mempererat persahabatan nasional dan Internasional,"ungkapnya.

Latgab PMR 2024 mengemas penguatan 3 materi PMR yaitu Ayo Siaga Bencana, Kesehatan Remaja dan Kepemimpinan.

"Hasil yang diharapkan setelah pelatihan ini 75% anggota PMR Wira memahami materi dasar PMR sesuai dengan buku panduan pembelajaran PMR, 70% anggota PMR Wira melaksanskan Tri Bakti ke 3 'Mempererat persahabatan Nasional dan Internasional',  90% anggota PMR Wira aktif merespon dan kreativitas meningkat, serta semua peserta mampu menumbuhkembangkan karakter positif berjiwa kepalangmerahan,"ungkap Iman Sisworo. ***

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x