Terapkan Digitalisasi, 821 SPBU Pertamina di Jateng Dukung Pembayaran Non Tunai

- 5 April 2021, 18:35 WIB
 Ilustrasi Pertamina telah melakukan digitalisasi
Ilustrasi Pertamina telah melakukan digitalisasi /shira ade/Dok Pertamina Jatimbalinusra

KABAR TEGAL- PT Pertamina (Persero) telah menerapkan program digitalisasi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Program itu sudah terapkan di 821 SPBU di Jawa Tengah.

Menurut Unit Manager Communication, Relations dan CSR Pertamina Jawa Bagian Tengah, Brasto Galih Nugroho, Pertamina akan mendapatkan data dan informasi secara seketika (real time) sehingga optimalisasi pelayanan, penyaluran, dan kehandalan suplai terjamin.

Baca Juga: Sidak Uji Coba PTM di Dua Sekolah Jawa Tengah, Ganjar: Ngomong Itu Mudah, Yang Susah Implementasinya

"Dari sisi kehandalan suplai, melalui digitalisasi Pertamina secara real time dapat melakukan monitoring sales atau penjualan, monitoring stok yang tersedia di SPBU, monitoring penerimaan BBM saat bongkar muat dari mobil tanki (MT), dan mengembangkan penjadwalan otomatis dalam pengiriman BBM ke SPBU," katanya dikutip KabarTegal.com dari Antara pada Senin, 5 April 2021.

Selain itu, digitalisasi ini juga membantu penerapan pembayaran non tunai (cashless) di SPBU.

"Dengan digitalisasi, jaringan yang kuat di SPBU bisa menawarkan metode pembayaran non tunai salah satunya pembayaran menggunakan LinkAja melalui aplikasi MyPertamina," jelas Brasto.

Baca Juga: Jadwal Lokasi Layanan Samsat Keliling Tegal, Senin, 5 April 2021

Program digitalisasi SPBU akan terus dikembangkan oleh Pertamina menyesuaikan dengan kemajuan teknologi dan kebutuhan konsumen.

"Pertamina akan membantu mendorong masyarakat serta pelanggan setianya untuk merasakan customer experience yang memuaskan,” katanya.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x