Usai Jalani Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua, Ganjar : Vaksinasi Aman, Buktinya Saya Baik-baik Saja

- 28 Januari 2021, 14:20 WIB
Gubernur jawa tengah ganjar pranowo
Gubernur jawa tengah ganjar pranowo /Foto : instagram.com/@ganjar_pranowo/

Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen mengatakan dirinya lebih tenang melakukan vaksinasi tahap kedua. Taj Yasin juga menegaskan tidak ada gejala apapun yang dirasakan selama disuntik vaksin tersebut.

Baca Juga: Menteri PANRB: Pengalihan Jabatan Struktural ke Fungsional untuk Perbaiki Kualitas Pelayanan Publik

"Tidak ada rasa apa-apa, tidak ada gejala yang dirasakan selama dua minggu lalu. Tidak ada capek, pegal-pegal, nyeri atau apapun. Cuma ngantuk saja setelah disuntik," kata Taj Yasin.

Hal itu membuktikan bahwa vaksin Sinovac yang telah disuntikkan aman. Taj Yasin kembali meminta masyarakat tidak perlu takut atau ragu dengan program vaksinasi ini.

"Semuanya aman, jadi masyarakat tidak perlu ragu. Vaksin ini aman dan halal," tutup Taj Yasin.

Sebagai Informasi, Ganjar dan Taj Yasin melakukan vaksinasi bersama jajaran Forkompimda Jateng yang ikut dalam vaksinasi dosis kedua. Kapolda Jateng, Pangdam IV Diponegoro, Kajati Jateng, Wakil Ketua DPRD Jateng, Kanwil Kemenag, Ketua IDI Jateng, Ketua PPRI Jateng, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat lainnya.***

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah