BLT Subsidi Gaji Cair September 2022, Penerima BSU Rp600 Ribu akan Dapat Tanda Khusus Seperti Ini

- 3 September 2022, 05:45 WIB
BLT Subsidi Gaji Cair September 2022, Penerima BSU Rp600 Ribu akan Dapat Tanda Khusus Seperti Ini
BLT Subsidi Gaji Cair September 2022, Penerima BSU Rp600 Ribu akan Dapat Tanda Khusus Seperti Ini /pxhere/Mohamad Trilaksono

KABAR TEGAL - Anda akan mendapatkan tanda berikut jika lolos menjadi penerima BSU 2022 yang akan cair bulan September ini.

Bantuan Subsidi Upah atau BSU merupakan program BLT Subsidi Gaji yang dijalankan Kemnaker dengan tujuan membantu pekerja yang terimbas pandemi.

Dalam menjalankan BLT Subsidi Gaji, selama ini Kemnaker selalu menggandeng BPJS Ketenagakerjaan untuk menentukan pekerja yang layak dapat BSU.

Baca Juga: Harga Tiket Konser TOMORROW X TOGETHER Act Love Sick in Jakarta Oktober 2022, Berikut Jadwal Penjualan Tiket

Kemnaker juga melakukan koordinasi dengan BPJS Ketenagakerjaan terkait data calon penerima BSU. Koordinasi dengan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan Pos Indonesia juga dijalin terkait teknis penyaluran subsidi.

Untuk pekerja yang tidak memiliki rekening Bank Himbara akan tetap mendapat BSU sejauh memenuhi syarat sebab Kemnaker membukakan rekening kolektif.

Presiden Joko Widodo menginstruksikan BSU akan diberikan kepada 16 juta pekerja yang memiliki gaji maksimal Rp3,5 juta per bulan.

Baca Juga: Patroli Jumat, Polsek Karangtengah Ciptakan Kondusifitas Wilayah

Total anggaran Rp9,6 triliun akan diperuntukkan bagi BSU 2022. Para calon penerima itu akan mendapatkan bantuan sebesar Rp600 ribu per orang.

Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah menyampaikan kabar terbaru mengenai mekanisme dan tahapan penyaluran BSU 2022 yang diumumkan pada pekan ini.

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x