GEGER! Penemuan Mayat Bayi Merah di Dalam Tas di Jembatan Kecil Desa Wanatirta Brebes, Kasus Masih Diselidiki

- 9 Maret 2022, 13:44 WIB
Potret Tas Hitam yang ditemukan oleh Warga
Potret Tas Hitam yang ditemukan oleh Warga /

KABAR TEGAL - Penemuan mayat bayi di dalam tas di pinggir jembatan kecil membuat warga Dukuh Randegan, Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah geger pada selasa sore 8 Maret 2022.

Penemuan mayat bayi tersebut sempat menghambat lalu lintas Jalan Paguyangan - Purwokerto.

Menurut saksi, penemuan mayat bayi ini bermula ketika Ari Sudarsono (28) warga Dukuh Randegan yang akan membuang air kecil di pinggir jalan dan melihat sebuah tas warna hitam yang mencurigakan. Karena tidak berani, dirinya memanggil sang teman untuk membuka apa isi tas tersebut.

 Baca Juga: Crazy Rich Doni Salmanan Susul Indra Kenz Jadi Tersangka Trading, Dijerat Pasal Pidana Pencucian Uang

"Saya tidak berani membuka tas yang mencurigakan, saya panggil teman saya Helmi untuk bersama-sama membuka tas itu," jelas Ari.

Lalu ketika tas tersebut dibuka, ada bungkusan plastik hitam yang isinya ternyata mayat seorang bayi yang masih bewarna merah yang diperkirakan berumur satu hari dengan tali puser yang masih menyambung.

Potret Mayat Bayi di dalam Plastik Hitam
Potret Mayat Bayi di dalam Plastik Hitam

Kapolres Brebes AKBP Faisal Febrianto SIK.M.Si melalui Kapolsek Paguyangan IPTU Kasam, membenarkan penemuan mayat bayi tersebut yang berjenis kelamin laki-laki di pinggir jembatan kecil jalan raya Paguyangan - Purwokerto.

Saat ini, kasus sedang dalam penyelidikan oleh tim medis RSUD Bumiayu.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x