Kartu Prakerja 2022 Gelombang 23 Kapan Dibuka? Ketahui Syarat Utama Tidak Boleh Terlewatkan

- 7 Februari 2022, 10:23 WIB
Kartu Prakerja 2022 Gelombang 23 Kapan Dibuka? Ketahui Syarat Utama Tidak Boleh Terlewatkan
Kartu Prakerja 2022 Gelombang 23 Kapan Dibuka? Ketahui Syarat Utama Tidak Boleh Terlewatkan /Tangkap Layar/www.prakerja.go.id/

KABAR TEGAL – Bagi yang belum berhasil terjaring di Program Kartu Prakerja tenang saja, karena pemerintah masih membuka kembali Kartu Prakerja tahun 2022 yaitu gelombang 23 dan perhatikan syarat utamanya.

Pertanyaan yang sering muncul adalah, kapan Kartu Prakerja 2022 gelombang 23 dibuka apa saja syarat utamanya?

Saat ini Anda sudah dapat mengaksesnya di laman resmi Kartu Prakeja gelombang 23 yakni www.prakerja.go.id, segera akses laman tersebut dan buat akun terlebih dahulu sambil menunggu dibukanya program tersebut.

Baca Juga: LINK RESMI DAFTAR KARTU PRAKERJA 2022 Gelombang 23, Dapatkan Insentif Total Rp3,5 Juta

Sementara pembuatan akun Kartu Prakerja gelombang 23 sudah dibuka sejak tanggal 5 Januari 2022 lalu.

Informasi kapan dibukanya Kartu Prakerja 2022 gelombang 23, menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto sebelumnya mengatakan, program Kartu Prakerja rencananya akan dibuka kembali di tahun 2022 ini.

Pihaknya mengatakan usai rapat, kemungkinan besarnya Kartu Prakerja 2022 gelombang 23 akan dibuka pada awal atau akhir bulan Februari 2022.

"Tentunya nanti sekitar akhir atau pun awal Februari kita akan umumkan kapan gelombang 23 akan dimulai," katanya.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka Februari 2022, Cara Daftar Akun Lengkap dengan Syarat Pendaftarannya

Seiring dibukanya kembali Kartu Prakerja gelombang 23 tentu harus mengetahui syarat utama untuk mendaftar Kartu Prakerja 2022.

Berikut syarat yang harus dipenuhi untuk mendaftar di Program Kartu Prakerja 2022.

1. WNI berusia 18 tahun ke atas

2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil

4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19 Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD

5. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja

Baca Juga: Perhatikan! Dalam 1 KK Hanya 2 NIK Ini yang Bisa Dapatkan Kartu Prakerja Rp3,55 Juta Melalui Link Berikut

Berikut cara membuat akun Kartu Prakerja hanya bisa dibuat melalui laman resmi Prakerja di www.prakerja.go.id :

1. Masuk ke laman prakerja.go.id

2. Masukkan alamat email yang masih aktif pada halaman depan laman Prakerja, klik bulatan berwarna biru yang ada di samping kanan kolom email.

3. Masukkan kembali alamat email yang sebelumnya Anda gunakan, kali ini beserta kata sandinya.

4. Berikan tanda centang pada kolom persetujuan, kemudian Klik "Daftar".

5. Pesan berisi tautan untuk memverifikasi akun akan dikirimkan melalui email.

6. Buka email yang masuk dan verifikasi akun dengan mengklik teks "verifikasi sekarang" pada email yang diterima.

7. Pembuatan akun Prakerja selesai.

Baca Juga: LINK RESMI DAFTAR KARTU PRAKERJA 2022 Gelombang 23, Dapatkan Insentif Total Rp3,5 Juta

itulah informasi mengenai kapan dibukanya Kartu Prakerja gelombang 23 beserta syaratnya.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah