Kembali Terjadi! Kurir Paket COD Diancam Pakai Samurai, Pelaku Langsung Diamankan Polisi

- 26 Mei 2021, 18:58 WIB
Pria ngamuk dan acungkan samurai pada kurir COD
Pria ngamuk dan acungkan samurai pada kurir COD /

KABAR TEGAL- Kurangnya sosialisasi sistem COD yang diterapkan sejumlah marketplace di Indonesia, selalu berakhir dengan kesalahpahaman.

Beberapa bulan terakhir selalu ada saja video viral tentang kesalahpahaman sistem COD.

Terakhir seorang bapak di Ciputat mengancam kurir menggunakan samurai, lantaran paket yang diterimanya tidak sesuai.

Baca Juga: Yesung dan Leeteuk Super Junior Pakai Batik Karyanya, Ridwan Kamil: Siap Pergi Kondangan

Karena dianggap membahayakan kurir paket COD tersebut, akhirnya pelaku diciduk pihak polisi di Jalan Musyawarah, Kampung Parung Benying, RT 03/01,Serua, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Dikutip dari PMJ News, Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Jun Nurhaida Tampubolon mengatakan pihaknya sudah menangkap pria pembeli online yang mengancam kurir menggunakan samurai.

Penangkapan pelaku dilakukan pada Selasa 25 Mei 2021.

Baca Juga: 97 Ribu PNS Fiktif Terima Gaji dan Tunjangan, DPR Minta Polri dan BKN Periksa Kasus Ini

“Tadi malam langsung di kediamannya. Ya, korban melapor dan sebelum melapor juga, karena sudah viral saya juga perintahkan untuk ke lokasi untuk mengamankan,” katanya.

Atas perbuatannya yang mengancam dengan senjata tajam, pelaku diancam dengan Pasal 368.

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x