PPnBM 0 Persen Resmi Berlaku, Harga Mobil Toyota Vios Turun Sampai Rp65 juta

- 2 Maret 2021, 12:46 WIB
TOYOTA Vios.*
TOYOTA Vios.* //Toyota Astra/

Untuk Toyota Sienta memiliki selisih pengurangan harga mulai dari Rp18,7 juta -Rp28,2 juta, sehingga harganya menjadi Rp258,1 juta hingga Rp354,3 juta (Varian Welcab).

Baca Juga: Tiga Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Ditangkap Polisi, Salah Satunya Berstatus Pelajar SMP

Toyota Rush dari semua tipe memiliki penurunan harga mulai dari Rp17,2 juta hingga 18,3 juta untuk varian tertinggi, sehingga untuk harga saat ini harga Toyota Rush dimulai dari Rp243 juta hingga yang tertinggi mencapai Rp263,3 juta.

Untuk model keempat yang mendapat insentif kelonggaran biaya PPnBM adalah Toyota Yaris yang dimulai dari Rp17,95 juta untuk varian terendah hingga Rp20,25 juta untuk varian TRD 7 airbags, dimana harganya ada pada rentang Rp248,3 juta hingga Rp284 juta.

Sedangkan untuk varian sedan Toyota Vios mendapatkan pengurangan biaya insentif dengan nominal yang cukup tinggi hingga mencapai Rp62,2 juta hingga yang terendah Rp59,5 juta.

Baca Juga: Gunung Merapi Kembali Luncurkan Awan Panas, BMKG Tetapkan Status Siaga

Sehingga harga kendaraan sedan tersebut dimulai dari Rp265.4 juta hingga yang varian teratas saat ini dihargai menjadi Rp281,6 juta.

"Untuk Vios perbedaan harga jadi cukup besar karena dasar pengenaan PPnBM nya untuk sedan memang lebih besar dari contohnya mobil 4x2. Jadi pada saat relaksasi PPnBM penyesuaian harganya jadi lebih besar juga," tutup dia.***

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah