Alami KIPI Usai Vaksinasi, Enam Warga Batam Tak di Vaksinasi Dosis Kedua

- 3 Februari 2021, 10:20 WIB
Ilustrasi KIPI Vaksin Corona
Ilustrasi KIPI Vaksin Corona /Instagram/@pfizerinc

KABAR TEGAL - Enam orang warga Kota Batam Kepulauan Riau mengalami KIPI (Kejadian Ikutan Paska Imunisasi) usai menerima vaksin COVID-19 dosis pertama beberapa waktu lalu, sehingga diputuskan untuk tidak diimunisasi dosis kedua.

KIPI dapat terjadi melalui tanda dan kondisi yang berbeda-beda, mulai dari gejala efek samping ringan hingga reaksi tubuh yang serius atau alegi terhadap kandungan vaksin. Namun, KIPI tidak selalu terjadi pada setiap orang yang divaksinasi.

"Karena ada KIPI, mereka tidak divaksin dosis kedua," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi di Batam, Selasa 3 Februari 2021.

Baca Juga: Dinilai Sama Baiknya Seperti Tes Swab, Tes Saliva Lebih Nyaman Karena Gunakan Liur 

Didi mengatakan KIPI yang dialami warga tersebut masih relatif aman karena hanya mengalami sesak dan muntah.

Dosis kedua tidak diberikan kepada enam orang, ditunda 12 orang, dan 3.932 orang lainnya belum divaksin dosis kedua.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Batam, dari 4.233 orang sasaran yang sudah menjalani vaksinasi dosis pertama, sebanyak 283 orang di antaranya sudah menjalani imunisasi COVID-19 dosis kedua.

Baca Juga: Cara Membuat NPWP Elektronik Melalui Daring, Tak Perlu Datang ke Kantor Pajak

Sementara itu, untuk dosis pertama, hingga Senin 1 Februari 2021, dari 6.687 orang sasaran, 4.233 orang di antaranya sudah divaksin, sebanyak 720 orang diputuskan tidak diberikan.

karena tidak memenuhi kriteria penerima imunisasi, sebanyak 532 orang ditunda vaksin, dan 1.202 orang lainnya belum menerima vaksin.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x