Ingin Dapat Bansos? Ini Daftar Bansos yang Cair 2022, Simak! Jangan Sampai Ketinggalan

28 Desember 2021, 13:11 WIB
Ilustrasi dana bansos.* Menjelang akhir tahun, pencarian dana Bansos Agar Dipercepat. Berikut permintaan Mensos kepada Kepala Daerah dan bank penyalur. //Instagram/@pidjar.ig

KABAR TEGAL – Daftar bantuan sosial (bansos) yang akan cair pada tahun 2022 ada beberpa jenis. Jika anda belum mendapat bansos tahun 2021 jangan lewatkan bansos tahun 2022.

Bansos merupakan program dari pemerintah untuk memperbaiki perekonomian masyarakat ditengah pandemi Covid-19.

Perlu diketahui ada kriteria tertentu bagi masyarakat yang dapat menerima bansos. Pemerintah telah mengalokasikan dana sekitar Rp414 triliun untuk beberapa bansos.

Baca Juga: Pamit Main ke Rumah Teman, Remaja 12 Tahun Asal Desa Kemantran Dilaporkan Menghilang Sejak Hari Minggu

Berikut jenis bansos yang cair tahun 2022

  1. Kartu Prakerja

Dipastikan program Kartu Prakerja akan tetap bergulir. Jika tidak berubah, jadwal pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 akan dilakukan mulai Februari 2023. Bagi masyarakat yang memenuhi kriteria dapat melakukan pendaftaran program Kartu Kerja.

Kartu Prakerja diperuntukan bagi masyarakat yang belum bekerja, kehilangan pekerjaan, atau usahanya terdampak pandemi Covid-19. Insentif Program Kartu Prakerja Rp3,55 juta.

Baca Juga: Yuni Shara Rayakan Natal Bersama Mantan Suami, Didoakan Rujuk

Setelah pelatihan selesai dan mendapat sertifikat kelulusan, peserta akan diberikan 5nsent5f sebesar Rp600 ribu setiap bulannya selama empat bulan.

Tak hanya itu, peserta juga mendapat tambahan insentif Rp150 ribu setelah melakukan pengisian survey selama tiga kali.

  1. Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) & Program Keluarga Harapan (PKH)

BNPT dan PKH dipastikan tetap cair pada 2022. Bantuan ini akan diberikan kepada keluarga penerima manfaat (KPM).

Jumlah insentif BPNTsebesar Rp200 ribu setiap bulan per KPM. Sedangkan PKH tetap diberikan kepada KPM yang memenuhi kriteria tertentu, yakni keluarga yang memiliki ibu hamil/balita akan menerima Rp3 juta setiap tahun.

Baca Juga: Bagikan 2000 Paket Sembako, Dr. Harris Turino: Ini Amanat dari Mbak Puan Maharani

PKH untuk keluarga yang memiliki anak SD menerima insentif Rp900 ribu, anak SMP Rp1,5 juta, dan anak SMA Rp2 juta per tahun.

Bagi keluarga dengan penyandang disabilitas/lansia Insentif yang diterima sebesar Rp2,4 juta.

  1. Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa

BLT Dana Desa juga dipastikan cair pada 2022. Besaran insentifnya Rp300 ribu per keluarga.

Itulah beberapa program bansos yang dipastikan cair pada tahun 2022. Jika anda belum terdaftar sebagai penerima bansos bisa melakukan pengajuan melalui ajukan usulan di aplikasi cek bansos.

Sedangkan untuk program Kartu Prakerja dilakukan melalui laman https://dashboard.prakerja.go.id/masuk.***

 

 

 

 

Editor: Lazarus Sandya Wella

Tags

Terkini

Terpopuler