Manajemen Pendidikan Abad 21, Sebuah Grand Desain Pendidikan

- 7 November 2020, 16:25 WIB
Magister manajemen pendidikan Universitas PGRI (UPGRIS) Semarang bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang
Magister manajemen pendidikan Universitas PGRI (UPGRIS) Semarang bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang /

KABAR TEGAL - Magister manajemen pendidikan Universitas PGRI (UPGRIS) Semarang bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang melaksanakan Focus Group Discussion (FGD), Manajemen Pendidikan Abad 21 dengan mengangkat tema “Mutu dan Pengelolaan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)”.

Kepala program pendidikan (Kaprodi) Magister manajemen pendidikan UPGRIS semarang Dr. Ngurah Ayu Nyoman M, M. Pd., mengemukakan FGD ini bertujuan untuk validasi ahli dan praktisi untuk beberapa grand desain penelitian manajemen Pendidikan abad 2

“Mengembangkan apa yang menjadi ide-ide kecil yang pernah disampaikan oleh pak Mualip (Kadis Dikbud Pemalang) sebelumnya. Ini mengembangkan desain penelitian besar yang kami buat dari inspirasi idenya bapak Kadis. Sehingga terbentuklah anak-anak riset untuk mengembangkan grand desain Pendidikan abad 21.” Kata Nyoman, sabtu (7/11/2020)

Baca Juga: Mitigasi Dampak Pandemi Covid-19 dan Atasi Pengangguran

Nyoman mengemukakan, dengan adanya wabah pandemi corona ini maka perkembangan Pendidikan abad 21 ini dipercepat.

“Banyak yang berubah, maka kita menata Kembali grand desain Pendidikan abad 21 ini.” Ungkapnya.

Menurutnya ada empat hal dalam pengembangan Pendidikan abad 21 ini yaitu mengenai leader, organisasi, proses Pendidikan dan paling penting adalah bagiaman mutu Pendidikan itu bisa terukur keberhasilannya.

“Dalam FGD kali ini hanya ada 3 aspek yang dibahas yaitu leader, proses dan mutu.” jelasnya.

Ketiga aspek tersebut akan dibahas dalam tiga topik yaitu yaitu topik pertama Model Perencanaan Penjaminan Mutu Internal dan Instrumen Perencanaan Penjaminan Mutu Internal; topik kedua Kepemimpinan Transformasional dan Kepemimpinan Leadership 3.0; topik terakhir ketiga Manajemen Kesiswaan Dalam Pembentukan Karakter Religius dan Pendidikan Karakter Berbasis Budaya Kerja.

Baca Juga: Olah Bakau Jadi Batik, Pengrajin Brebes Dapat Bantuan Alat Produksit

Halaman:

Editor: Dasuki Raswadi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x