Polsek Wonosalam Demak Laksanakan Pengamanan Kegiatan Latihan Manasik Haji bagi Anak-anak PAUD

- 17 September 2022, 16:11 WIB
Manasik haji anak PAUD Wonosalam Demak
Manasik haji anak PAUD Wonosalam Demak /Sri Yatni/

KABAR TEGAL - Polsek Wonosalam laksanakan pengamanan kegiatan latihan manasik haji bagi anak anak pendidikan usia dini (PAUD) pada Sabtu, 17 September 2022.

Kegiatan latihan manasik haji ini dilaksanakan oleh Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI).

Dengan lokasi di area gedung Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) yang berlokasi di jln P. Diponegoro Desa Jogoloyo Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak.

Baca Juga: Bukan di banpresbpum.id, Cek Penerima BLT UMKM 2022 dan Cairkan Banpres BPUM Rp600 Ribu ke eform.bri.co.id

Kegiatan ini diikuti oleh 750 siswa-siswi pendidikan usia dini yang berasal dari 35 lembaga pendidikan yang berlokasi di kec. Demak kota.

Ketua HIMPAUDI kec. Demak kota ibu Mufidah Spdl menyampaikan ,"Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang kita agendakan namun dikarenakan adanya pandemi covid-19. Kegiatan ini sempat tidak diadakan selama 2 tahun."

" Dengan adanya kegiatan ini diharapkan anak-anak usia dini bisa mengerti dan memahami tatacara melaksanakan ibadah haji maupun umroh, yang nantinya menjadikan tambahan wawasan, pengetahuan serta bisa menjadikan niat,doa nantinya diwaktu dewasa nanti," pungkas Mufidah.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Shopee Tebak Kata Tantangan Harian Sabtu 17 September 2022 Terbaru dari Huruf NNAIAKM

Wakapolsek Wonosalam IPTU Sutrisno disela kegiatan pengamanan mengingatkan kepada para tenaga pendidik dan pendamping harap mengawasai anak didiknya dengan seksama.

"Saya menghimbau kepada para tenaga pendidik dan pendamping mengingat jumlah peserta yang sangat banyak sekitar 750 anak, saya minta untuk diawasi dengan seksama jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," terang Sutrisno. ***

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x