Aksi Heroik Anggota Polresta Surakarta Tangkap Jambret Bersenjata Tajam

- 8 Januari 2021, 13:05 WIB
Pelaku jambret di kawasan Pasar Nusukan, Banjarsari, Solo berhasil diamankan.
Pelaku jambret di kawasan Pasar Nusukan, Banjarsari, Solo berhasil diamankan. /Dok.Humas Polresta Surakarta/

KABAR TEGAL - Aksi heroik dilakukan Paur Humas Polresta Solo Aiptu Iswan Tri Wahudiono, Selasa, 5 Januari 2021 malam. Dia menangkap jambret yang sedang beraksi di kawasan Pasar Nusukan, Banjarsari, Solo yang ingin merebut tas seorang wanita.

Aiptu Iswan mengatakan, awalnya dia dan istrinya sedang keluar dari Pasar Nusukan, Solo.
“Saya sama anak dan istri saya,” kata Iswan, Selasa, 5 Januari 2021.

Kemudian dia merasa kaget dengan lalu lintas yang tersendat lantaran ada motor yang jatuh.
“Saya kaget depan saya seperti ada ramai – ramai kecelakaan,” kata dia.

Baca Juga: Kamis Malam, Guguran Lava Pijar Gunung Merapi Keluar 10 Kali

“Setelah saya lihat lagi ternyata ada pelaku jambret mau ambil tas seorang wanita, karena tidak imbang jadi jatuh,” papar Aiptu Iswan.

Mengetahui hal tersebut, dia kemudian keluar dari mobil dan menangkap juga beserta tas dan senjata tajam. Anak istrinya dia tinggal dalam mobil saat menangkap Jambret tersebut.

“Saya tangkap satu di jalan raya, saya banting dan langsung tangkap, satu pelaku lagi lari masuk ke jalan gang Pasar Nusukan,” jelasnya.

Baca Juga: Masyarakat Wajib Tahu! Begini Cara Klaim Token Listrik Gratis Melalui Aplikasi PLN Mobile

Tidak lama kemudian pelaku yang lari ke gang pasar Nusukan juga diamankan warga.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x