28+ Kalimat Kata Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, Tulisan Singkat Penuh Makna Mendalam

1 Juni 2022, 06:15 WIB
Kumpulan contoh kalimat ucapan hari lahir Pancasila 2022. /Preefik/

KABAR TEGAL - Hari ini merupakan hari kebanggaan seluruh Bangsa Indonesia, karena pada Rabu, 1 Juni 2022 akan diperingati Hari Kelahiran Pancasila. Rayakan dengan ucapan indah.

Kalimat ucapan Hari Lahir Pancasila 2022 yang indah dan terbaru dapat Anda gunakan untuk mengucapkan pada teman atau saudara juga bagikan di medsos.

Memperingati Harlah Pancasila harus mempunyai makna, jangan cuma sekedar mengucapkan namun esensi yang akan disampaikan tidak ada.

Sebagai warga yang baik sudah sepatutnya untuk ikut serta merayakan perayaan Hari Lahir Pancasila sebagai lambang negara meskipun hanya dengan sebuah tulisan ucapan saja.

Dengan memberikan ucapan pada bangsa kita atas lahirnya Pancasila itu artinya Anda sudah menjadi warga negara yang baik.

Berikut 28 lebih kalimat kata ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila tahun 2022 terbaru :

Baca Juga: 21+ Kata Bijak Ucapan Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 Terbaru, Salin dan Bagikan ke Berbagai Medsos!

1. Pancasila tak butuh diucapkan kelima butirnya. Namun ia butuh diamalkan dalam kehidupan nyata

2. Dari Pancasila kita bisa belajar tentang perikemanusiaan, bahwa setiap warga negara di Bumi Pertiwi berhak mendapat perlakukan yang adil nan beradab.

3. Sakti tidak sakti, Pancasila tetap dasar negara, semoga tetap bisa menjaga persatuan dan kesatuan negara ini.

4. Selamat Hari Lahir Pancasila. Mari kita satukan visi dan misi untuk memulihkan NKRI dari gangguan pandemi.

5. Beda agama, beda bahasa, beda warna kulit. Tapi, satu dalam jiwa Indonesia dan semangat Pancasila. Selamat memperingati Hari Lahir Pancasila.

6. Refleksikan nilai luhur kehidupan Pancasila dalam kehidupan demi Indonesia yang lebih baik. Selamat Hari Lahir Pancasila

7. Dari Pancasila kita bisa belajar tentang pentingnya merawat budaya bangsa. Mari kuatkan hati dan visi NKRI agar generasi muda penerus bangsa ini tidak mudah terpengaruh oleh budaya luar

Baca Juga: 21+ Kata Bijak Ucapan Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 Terbaru, Salin dan Bagikan ke Berbagai Medsos!

8. Tuhan menciptakan bangsa untuk maju melawan kebohongan elit kalangan atas, hanya bangsanya sendiri yang mampu merubah nasib negerinya sendiri. Selamat Hari Lahir Pancasila

9. Selamat Hari Pancasila 1 Juni 2022. Mari amalkan butir-butir Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

10. Selamat Hari Lahir Pancasila. Kita jaga tali persaudaraan dari semua perbedaan dengan rasa cinta dan kasih demi menjaga peradaban yang maju, sentosa, dan bahagia.

11. Berbeda-beda tapi tetap satu, bersama-sama kita bisa bersatu, mari kita bergotong-royong menuju harapan dan cita-cita Indonesia Maju.

12. Barang siapa ingin mutiara, harus berani terjun di lautan yang dalam. Selamat Hari Lahir Pancasila.

13. Cita-cita persatuan Indonesia itu bukan omong kosong, tetapi benar-benar didukung oleh kekuatan-kekuatan yang timbul pada akar sejarah bangsa kita sendiri. Selamat Hari Lahir Pancasila 2022.

14. Mari jadikan Pancasila sebagai pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara.

Baca Juga: 12+ Kalimat Ucapan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, Tulisan Singkat Penuh Makna Share ke Berbagai Medsosmu!

15. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022. Mari kita bina semangat persatuan dan kesatuan dengan senantiasa menjunjung tinggi Bhinneka Tunggal Ika.

16. Bagaimana jadinya negara Indonesia ini tanpa kehadiran dari Pancasila? Lima sila yang terkandung di dalamnya bukan sekadar untuk kita hafalkan begitu saja, namun juga harus kita implementasikan di dunia nyata. Selamat Hari Pancasila.

20. Peringatan Hari Lahir Pancasila, kita dimampukan untuk semakin membumikan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

21. Apakah kelemahan kita: Kelemahan kita ialah, kita kurang percaya diri sebagai bangsa, sehingga kita menjadi bangsa penjiplak luar negeri, kurang mempercayai satu sama lain, padahal kita ini asalnya adalah Rakyat Gotong Royong. Selamat Hari Lahir Pancasila

22. Semua orang bisa berbicara Pancasila, tapi tidak banyak dari mereka yang mampu mengamalkan nilai-nilai Pancasila dengan kesungguhan hati. Marilah kita untuk berbenah.

Baca Juga: 12+ Kalimat Ucapan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, Tulisan Singkat Penuh Makna Share ke Berbagai Medsosmu!

23. Selamat menyambut peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni Tahun 2022. Mari kita gaungkan sikap toleransi beragama dan senantiasa mengecam tindakan radikalisme.

24. Kaulah dasar kukuh penopang negara, memberi kami tumpuan untuk meraih cita-cita. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 juni 2022

25. Selamat menyambut Hari Lahir Pancasila Tahun 2022. Mari kita gaungkan semangat cinta tanah air dan menjunjung tinggi asas-asas kerakyatan.

26. Pancasila adalah falsafah kehidupan di Indonesia. Ayo implementasikan nilai-nilai Pancasila. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022

27. Jangan remehkan kebaikan sederhana yang kita lakukan untuk menegakkan Pancasila, karena setiap kebaikan itu pasti bernilai pahala dan membawa manfaat.

29. Tidak ada satu negara yang benar-benar hidup jika tidak ada seperti kuali yang mendidih dan terbakar, dan jika tidak ada benturan keyakinan di dalamnya. Selamat Hari Lahir Pancasila.

30. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, untuk Indonesia yang lebih baik lagi.

Baca Juga: 12+ Kalimat Ucapan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, Tulisan Singkat Penuh Makna Share ke Berbagai Medsosmu!

31. Kami bangga lahir dan hidup di Indonesia, karena Indonesia Indonesia punya Pancasila. Selamat memperingati Hari Lahir Pancasila.

Itulah kalimat kata ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila tahun 2022.***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Tags

Terkini

Terpopuler