Prediksi Line Up dan Head to Head Juventus vs AC Milan Serie A Pekan Ke-4

- 20 September 2021, 00:07 WIB
Juventus vs AC Milan Serie A Italia
Juventus vs AC Milan Serie A Italia /Lazarus Sandya Wella/Instagram @rossoneribalkan1899

KABAR TEGAL- Juventus akan menjamu AC Milan dalam lanjutan Liga Serie A Italia pekan ke tiga di markasnya sendiri.

Pertandingan tersebut akan digelar di Venue Allianz Stadium (Torino) Senin, 20 September 2021 pukul 01:45 WIB.

Juventus yang belum berhasil mendapatkan kemenangan di Serie A akan mendapat ujian yang berat dengan harus menghadapi AC Milan yang sedang dalam performa terbaiknya.

Baca Juga: De Gea dan Lingard Bawa Manchester United Raih Point Penuh di Markas West Ham United

Dalam tiga pertandingan Juventus harus kalah 2 kali atas Empoli dan Napoli dan hanya berhasil meraih hasil imbang ketika menghadapi Udinese di pekan pertama.

Juventus saat ini masih berada diposisi 17 klasemen sementara Serie A Italia dengan raihan 1 point dalam tiga pertandingan.

Sementara AC Milan berhasil menyapu bersih tiga kemenangan di tiga laga terakhirnya di Serie A Italia dengan sukses mengantongi 9 gol dan hanya kebobolan satu kali saja.

Baca Juga: Pelaku Cyberbullying Harus Paham Ini, Jika Tidak Hukuman Penjara Siap Menanti

Dipeetandingan terakhirnya AC Milan sukses menang atas Lazio dengan Skor 2-0 berkat gol dari Rafael Leão dan Zlatan Ibrahimovic, dan membuat AC Milan menduduki posisi dua klasemen sementara dengan raihan 9 pointnya.

Head to head Juventus vs AC Milan.

10 Mei 2021 Juventus 0-3 AC Milan.

07 Januari 2021 AC Milan 1-3 Juventus.

08 Juli 2020 AC Milan 4-2 Juventus.

13 Juni 2020 Juventus 0-0 AC Milan.

14 Februari 2020 AC Milan 1-1 Juventus.

11 November 2019 Juventus 1-0 AC Milan.

06 April 2019 Juventus 2-1 AC Milan.

Baca Juga: Ramalan Shio Senin, 20 September 2021 Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci: Lakukan Apapun yang Anda Mau!

Perkiraan Susunan Pemain
Juventus (4-4-2): Wojciech Szczesny; Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, Danilo, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot, Juan Cuadrado; Paulo Dybala, Alvaro Morata | Pelatih: Massimiliano Allegri.

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Theo Hernandez, Fikayo Tomori, Simon Kjaer, Davide Calabria; Sandro Tonali, Franck Kessie; Brahim Diaz, Rafael Leao, Alessandro Florenzi; Ante Rebic | Pelatih: Stefano Pioli.

Berikut Prediksi lin up dan head to head antara Juventus vs AC Milan.***

 

 

Editor: Lazarus Sandya Wella

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x