Liverpool Cetak Rekor Baru Lima Kekalahan Beruntun di Anfield

- 5 Maret 2021, 07:32 WIB
Selebrasi kemenangan Thomas Tuchel dan N'golo Kante, berbanding terbalik dengan wajah tertunduk para pemain Liverpool. /Twitter.com/@ChelseaFC
Selebrasi kemenangan Thomas Tuchel dan N'golo Kante, berbanding terbalik dengan wajah tertunduk para pemain Liverpool. /Twitter.com/@ChelseaFC /

KABAR TEGAL - Jumat (5 Maret 2021) dini hari, Liverpool menjamu Chelsea di Anfield dalam kelanjutan Liga Inggris pekan ke-27.

Kemenangan jadi taget Liverpool setelah kalah empat laga kandang sebelumnya. Tapi sejak menit awal tidak menunjukkan permainan yang apik dan tampil buruk, tidak ada satupun shot-on target selama 85 menit.

Sedangkan Chelsea yang tampil prima mampu mencuri gol melalui Mason Mount pada menit ke-42, skor menjadi 1-0 hingga laga usai.

Baca Juga: Fulham Vs Tottenham: Gol Bunuh Diri Tosin Adarabioyo Membuat Kekalahan Tim Tuan Rumah 1-0

Bukan rekor yang bisa dibanggakan, karena The reds pertama kalinya kalah di lima partai kandang secara beruntun. Walau sebelumnya The Reds tak terkalahkan di 68 laga pertandingan secara beruntun.

Kemenangan terakhir didapat saat mengalahkan Tottenham Hotspur 2-1 pada 16 Desember 2020. Setelah itu Liverpool memperpanjang catatan tak pernah menang di kandang selama 2021, setelah sebelumnya Chelsea, dan Everton.

Kecil peluang The Reds mengakhiri musim ini di posisi empat besar, karena saat ini berada di posisi ketujuh klasemen dengan poin 43, empat poin di bawah The Blues.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah