H-1 Larangan Mudik, 10 Ribu Penumpang Kereta Api Tinggalkan Jakarta

- 5 Mei 2021, 21:18 WIB
Suasana Kereta Api.
Suasana Kereta Api. /Portal Jember/Humas Daop 9 Jember

KABAR TEGAL- PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyebut sekitar 10.000 penumpang dijadwalkan akan berangkat menggunakan kereta api pada H-1 larangan mudik lebaran atau 5 April 2021.

Kepala Humas Daerah Operasi (Daop) I Jakarta, Eva Chairunnisa menjelaskan puluhan ribu penumpang itu akan meninggalkan Jakarta melalui Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

"Dari Stasiun Pasar Senen 5.000 dan 5.000 dari Stasiun Gambir. Jumlah kuota penumpang berangkat sudah melalui pembatasan kapasitas maksimal 70 persen," ungkapnya.

Baca Juga: Ditilang Polisi, Pengendara Ini Malah Tunjukkan STNK Kelaisaran Sunda Nusantara

Eva mengatakan, jumlah kereta yang dioperasikan selama sepekan terakhir sekitar 17 sampai 20 kereta.

Para calon penumpang diwajibkan menerapkan sejumlah persyaratan dan protokol kesehatan yang ada.

"Pada masa pengetatan perjalanan juga diwajibkan memiliki surat pemeriksaan Covid-19 dengan hasil negatif dengan masa berlaku 1x24 jam," tuturnya.

Baca Juga: Tanggapi Isu Pemecatan Novel Baswedan, Rocky Gerung: KPK Membunuh Dirinya Sendiri

Diberitakan sebelumnya, PT Kereta Api Indonesia (KAI) memastikan KA jarak jauh akan beroperasi terbatas selama masa larangan mudik 6-17 Mei 2021.

Vice President Public Relations KAI, Joni Martinus menyampaikan pihaknya hanya mengoperasikan 19 KA jarak jauh selama periode larangan mudik.

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x