MasyaAllah! Keutamaan dan Amalan yang Diperoleh Saat Jalani Puasa Ayyamul Bidh Safar,Pahala Berlipat Ganda

- 31 Agustus 2023, 00:01 WIB
/

KABAR TEGAL - Ini keutamaan dan amalan yang diperoleh jika menjalankan puasa Ayyamul Bidh Safar, MasyaAllah.

Puasa Ayyamul Bidh merupakan ibadah puasa yang hukumnya sunnah dilaksanakan selama 3 hari setiap bulan Hijriyah yaitu tanggal 13, 14, 15 termasuk bulan Safar yang jatuh pada 30 Agustus 2023 hingga 1 September 2023

Tujuan puasa Ayyamul Bidh tak lain supaya semakin dekat dengan Allah SWT dan meningkatkan kualitas dalam perihal beribadah.

Baca Juga: 50 Nama Anak dalam Bahasa Jawa Kuno dan Artinya, Penuh Makna dan Filosofi

Pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh menjadi kesempatan yang baik karena penuh keberkahan dan pahala yang berlipat ganda. 

Selain itu, bagi umat muslim yang menjalankan ibadah puasa Ayyamul Bidh diyakini jiwa akan bersih dan memperbaiki kesadaran spiritual. 

Tak hanya menahan lapar dan dahaga, namun ibadah puasa Ayyamul Bidh sebagai wujud pengabdian dan komitmen seorang umat muslim.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Ayyamul Bidh Safar Agustus 2023 Lengkap beserta Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Sebagai informasi, secara bahasa Ayyamul Bidh diartikan hari-hari cerah karena bulan yang bersinar. hal tersebut tertera pada hadis riwayat Abu Dawud yang artinya:

"Diriwayatkan dari Qatadah bin Milhan ra, ia berkata: 'Rasulullah saw telah memerintah kami untuk berpuasa pada hari-hari yang malamnya cerah, yaitu tanggal 13, 14, dan 15'. (HR Abu Dawud).

perlu diketahui bahwa puasa Ayyamul Bidh memiliki keutamaan yang sama dengan ibadah puasa lainnya yang dilaksanakan sepanjang tahun.

Baca Juga: Skripsi Bukan Lagi Jadi Syarat Wajib Lulus, Mendikbudristek: Tergantung Perguruan Tinggi Masing-Masing

Puasa Ayyamul Bidh memiliki keutamaan yang sama dengan puasa sepanjang tahun jika dilaksanakan selama tiga hari di bulan Safar.

Sesuai hadis yang diriwayatkan oleh Abudzar Ra, Rasulullah SAW bersabda: "Siapa saja yang berpuasa tiga hari dari setiap bulan, maka puasa tersebut seperti puasa sepanjang tahun."

Kemudian, berdasarkan hadis yang berisi wasiat Rasulullah SAW kepada sahabatnya Abu Darda RA. Rasulullah SAW berkata:

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam, Anjing dan Babi Kamis, 31 Agustus 2023: Shio Babi, Kenikmatan Hanya Sementara

أَوْصَانِى خَلِيلِى بِثَلاَثٍ لاَ أَدَعُهُنَّ حَتَّى أَمُوتَ صَوْمِ ثَلاَثَةِ أَيَّامٍ مِنْ كُلِّ شَهْرٍ ، وَصَلاَةِ الضُّحَى ، وَنَوْمٍ عَلَى وِتْرٍ

Artinya: Kekasihku (Rasulullah SAW) berpesan kepadaku agar tidak sekali-kali meninggalkan tiga hal selama hidupku, yaitu puasa tiga hari setiap bulan, salat Dhuha, dan supaya aku tidak tidur sebelum mengerjakan salat Witir. (HR Muslim).

Selain belajar bisa menahan diri, puasa Ayyamul Bidh ini juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan jiwa. Tubuh akan bersih dari racun dan jiwa akan terlatih sabar, teguh dan disiplin.

Demikian keutamaan dan pahala yang bisa diperoleh jika menjalankan puasa Ayyamul Bidh. semoga bermanfaat.***

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah