Warga Terdampak Puting Beliung di Desa Kertasari dan Bojongsana Dapat Bantuan Sembako

- 7 Februari 2024, 20:52 WIB
Alfamart menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak puting beliung di Desa Kertasari dan Bojongsana, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal, Rabu, Februari 2024.
Alfamart menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak puting beliung di Desa Kertasari dan Bojongsana, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal, Rabu, Februari 2024. /Kabar Tegal/ Dwi Prasetyo Asriyanto/

KABAR TEGAL - Sejumlah warga yang terdampak puting beliung di Desa Kertasari dan Bojongsana, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal mendapatkan bantuan berupa sembako, Rabu, 7 Februari 2024. Bantuan yang disalurkan yakni terdiri dari air mineral, snack, biskuit, mie instan dan kebutuhan pokok lainnya.

Bantuan tersebut merupakan CSR (Corporate Social Responsibility) dari Alfamart yang disalurkan langsung oleh Pj Bupati Tegal Agustyarsyah didampingi Sekda Kabupaten Tegal Amir Makhmud dan Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tegal Elliya Hidayah.

Pj Bupati Tegal, Agustyarsyah, menyampaikan apresiasi kepada Alfamart yang telah peduli, cepat tanggap respon terhadap bencana yang terjadi di Kabupaten Tegal.

Baca Juga: Libur Isra Miraj dan Imlek, KAI Daop 4 Semarang Siapkan 86 Ribu Tempat Duduk

"Semoga program CSR (Corporate Social Responsibility) ini bukan disini saja, melainkan kedepan kita berharap ada terus lagi program dari Alfamart untuk masyarakat," kata Agustyarsyah.

Sementara itu, Regional Corporate Communication Manager PT.Sumber Alfaria Trijaya, Budi Santoso, mengatakan setelah berkoordinasi dengan pihak BPBD Kabupaten Tegal Alfamart segera menyiapkan bantuan.

"Dari tim BPBD kami mendapatkan informasi bahwa jenis barang yang dibutuhkan diantaranya bahan makanan pokok baik yang siap makan seperti biskuit dan susu serta bahan makanan pokok yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan warga yang terdampak," ucapnya. 

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Polres Tegal Pastikan Kendaraan Dinas Siap Operasional

Menurutnya, bantuan tersebut disalurkan langsung kepada warga terdampak bencana angin puting beliung di dua lokasi, yakni di Desa Kertasari dan Desa Bojongsana.

"Kami turut prihatin dengan musibah bencana alam ini. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Alfamart Melalui Program CSR untuk warga yang terdampak musibah bencana puting beliung ini. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban warga, serta situasi di Kecamatan Suradadi Kabupaten Tegal dapat membaik seperti sedia kala,” pungkasnya.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x