Arus Mudik-Balik Lebaran 2023 Lancar, Tokoh Masyarakat Kabupaten Tegal Apresiasi Polri

- 29 April 2023, 21:11 WIB
Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun saat melalukan pengaturan lalu lintas di Simpang Tiga Kawedanan Adiwerna, Kabupaten Tegal.
Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun saat melalukan pengaturan lalu lintas di Simpang Tiga Kawedanan Adiwerna, Kabupaten Tegal. /Kabar Tegal

KABAR TEGAL - Jajaran Polri mendapatkan apresiasi dari masyarakat karena telah mengoptimalkan pengamanan dan pelayanan arus mudik serta balik Hari Raya Idul Fitri (Lebaran) tahun 2023.

Ketua Tanfidziyah Pimpinan Cabang Nadhlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tegal, H Muh Montoyo, mengatakan bahwa pengamanan, pelayanan serta pengaturan lalu lintas arus mudik dan balik Lebaran tahun ini sangat terkelola dengan baik. 

"Saya sangat mengapresiasi kinerja Polri karena telah melakukan pengamanan di arus mudik-balik Lebaran 2023, sehingga para pemudik bisa sampai ke tempat tujuannya dengan lancar dan selamat," kata H Muntoyo. 

Baca Juga: Polres Brebes Antisipasi Arus Balik Jelang Akhir Libur Idul Fitri

Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Tegal H Muh Muntoyo
Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Tegal H Muh Muntoyo

Menurutnya, para pemudik pun bisa nyaman dan tenang karena pengaturan lalu lintas dari Pihak Kepolisian yang terkelola dengan baik. 

Ia pun menilai masyarakat sangat terbantu dengan adanya bantuan dari Polri terkait pengaturan lalu lintas arus mudik-balik Lebaran 2023.

Lebih lanjut, ia mengatakan, personel kepolisian bersama dengan pihak terkait selalu memberikan pelayanan dan pengamanan yang optimal. 

Baca Juga: 100 Pemudik Sangat Bahagia Bisa Ikut Program Balik Asik Bareng Polres Tegal

"Polri selalu berada ditengah masyarakat, untuk itu, Polri selalu ada dihati masyarakat," pungkasnya. 

Sementara itu, Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun melalui Kasi Humas Polres Tegal Ipda Untung Heru, mengatakan pihak kepolisian juga merasa terbantu dengan masyarakat yang taat aturan dan petunjuk dari pihak kepolisian, sehingga lalu lintas berjalan lancar. 

"Polisi merasa terbantu dengan masyarakat yg sudah taat aturan dan mematuri petunjuk petugas dilapangan. Sehingga pelaksanaan rekayasa lalu lintas berjalan dengan maksimal, lancar dan tertib," ungkap Ipda Untung. 

Baca Juga: Sat Tahti Polresta Surakarta Makan Nasi Tumpeng Bersama Tahanan, Demi Obati Rasa Rindu Dengan Keluarga di Hari

Ia juga mengatakan, Anggota Polres Tegal diterjunkan selama 24 jam untuk melakukan pengamanan dan pelayanan selama arus mudik-balik Lebaran 2023.

"Pengamanan 24 jam yang dilakukan oleh petugas kepolisian bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat khususnya para pemudik," pungkasnya.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x