Bantuan Beras Puan Maharani Menyasar Kaum Difabel di Kabupaten Tegal

- 7 Januari 2022, 09:34 WIB
Dewi Aryani memberikan bantuan beras bergambar Puan Maharani untuk difabel di Kabupaten Tegal
Dewi Aryani memberikan bantuan beras bergambar Puan Maharani untuk difabel di Kabupaten Tegal /Kabar Tegal / Sandy/

KABAR TEGAL - Paket beras bergambar Ketua DPR Puan Maharani juga dibagikan di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Kamis 6 Januari 2021.

Beras tersebut dibagikan kepada puluhan difabel oleh anggota DPR RI Fraksi PDIP Dr Dewi Aryani M.Si, bertempat di sentra kuliner difabel kecamatan Adiwerna. 

"Ini merupakan satu rangkaian pemberian bantuan untuk masyarakat, diantaranya para buruh, kuli bangunan, tukang parkir, dan siang ini bantuan kami berikan juga bagi kaum difabel di Kabupaten Tegal," ujar Dewi Aryani. 

Baca Juga: Wujudkan Kemandirian, Dewi Aryani Sampaikan Aspirasi Lewat Warung Kuliner Difabel

Selain itu, Dewi Aryani juga memberikan bantuan aspirasi pembangunan warung usaha kuliner yang akan dijalankan oleh komunitas difabel Kabupaten Tegal. 

"Teman-teman difabel harus berdaya dan mandiri secara ekonomi, semangat mereka menjadi salah satu kekuatan dalam mewujudkan kemandirian ini," ungkap wanita legislator yang juga menjabat sebagai Wakil Kepala Badan Hubungan Legislatif KADIN Pusat ini. 

Dewi Aryani yang merupakan anggota DPR dari Dapil Jateng IX meliputi Kabupaten Tegal, Kota Tegal, dan Kabupaten Brebes ini sangat menaruh perhatian bagi teman-teman difabel. Berbagai program telah digelontorkan sebagai upaya untuk memandirikan dan menciptakan kesetaraan. 

Baca Juga: Dewi Aryani Gandeng IPSM Kabupaten Tegal Tanam Ratusan Pohon Durian di Desa Sigedong Bumijawa

"Kepedulian kita adalah semangat bagi mereka, mari terus bangun empati untuk teman-teman difabel ini," pinta Dewi Aryani.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x