Dewi Aryani Gandeng IPSM Kabupaten Tegal Tanam Ratusan Pohon Durian di Desa Sigedong Bumijawa

- 28 November 2021, 16:17 WIB
Dr. Dewi Aryani. M.Si menggelar kegiatan penanaman 100 bibit pohon durian di Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal bersama IPSM
Dr. Dewi Aryani. M.Si menggelar kegiatan penanaman 100 bibit pohon durian di Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal bersama IPSM /Kabar Tegal / Sandy/

KABAR TEGAL - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dr. Dewi Aryani. M.Si menggelar kegiatan penanaman 100 bibit pohon durian di Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal bersama IPSM Kabupaten Tegal.

Kegiatan tersebut untuk memperingati hari menanam pohon yang jatuh pada tanggal 28 November 2021. Selain menanam pohon, kegiatan ini dirangkai pula dengan bakti sosial berupa pembagian sembako dan santunan untuk anak-anak yatim piatu.

DeAr panggilan akrab Dewi Aryani mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka menumbuhkan kesadaran kepada seluruh masyarakat mengenai pentingnya pemulihan kerusakan sumber daya hutan dan lahan melalui penanaman pohon.

Baca Juga: Sulap Lahan Tidak Produktif Jadi 'Kawasan Buah Desa', Dewi Aryani Serahkan 8000 Bibit ke 100 Desa

“Satu hektar ruang terbuka hijau yang dipenuhi pohon besar, dapat menghasilkan 0,6 ton oksigen untuk 1.500 penduduk/hari”, tandas DeAr.

Dalam kesempatan itu, politisi Dapil Jateng IX itu juga menerangkan beberapa manfaat pohon bagi kehidupan sehari-hari. 

"Selain fungsi estestis atau keindahan, pohon memiliki segudang manfaat seperti edhapis yakni tempat hidup satwa, ekologis memberikan keseimbangan lingkungan, protektif, hygienis dan juga edukatif atau pendidikan," jelas Dewi Aryani. 

Baca Juga: Bareng Pemuda Margasari, Dewi Aryani Gaungkan Kembali Ikrar Sumpah Pemuda Demi Kokohnya Persatuan

Untuk itu Dewi Aryani mengajak semua elemen masyarakat untuk menanam dan merawat pohon di lingkungan sekitarnya, serta  menggelorakan semangat untuk merawat pohon sebagai bentuk kampanye penanggulangan perubahan iklim.

“Pohonku, pohonmu, pohon kita bersama”.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x