Diskusi Gending Tegalan Hadirkan 2 Pembicara Asal Amerika Serikat

- 20 Desember 2021, 10:28 WIB
Suasana diskusi Gending Tegalan yang menghadirkan 2 Pembicaranya dari Amerika Serikat yang bertempat di Pendopo Ki Gede Sebayu, Kota Tegal, Minggu, 19 Desember 2021 malam.
Suasana diskusi Gending Tegalan yang menghadirkan 2 Pembicaranya dari Amerika Serikat yang bertempat di Pendopo Ki Gede Sebayu, Kota Tegal, Minggu, 19 Desember 2021 malam. /Kabar Tegal / Anis Yahya/

KABAR TEGAL - Dewan Kesenian Tegal melalui Komite Musik selenggarakan Pertunjukan Musik dan Diskusi Budaya dengan tema "Gending Tegalan Menghadapi Masa Depan" di Pendopo Ki Gede Sebayu, komplek Pemerintah Kota Tegal, Minggu 19 Desember 2021 malam.

Diskusi Budaya menghadirkan 2 pembicara dari Amerika Serikat, Dr. Sean Hayward, M.FA., BM dan Prof. Rene T.A, Lysloff serta moderator Gendra Wisnu Buana.

Hadir pula beberapa Dalang seperti Ki Gunawan dan Ki Anton Surono menghangatkan diskusi yang juga dhadiri para Seniman dan Budayawan antara lain Yono Daryono yang juga Ketua DKT Kota Tegal, Atmo Tan Sidik, M Enthieh Mudakir, Wowok Legowo, Lanang Setiawan dan para peminat Karawitan.

Baca Juga: Resmi Terima Hadiah, Senyum Bahagia Hiasi Wajah Pemenang Lomba Seni Budaya Kabupaten Tegal

Kepada Kabar Tegal, Gendra Wisnu Buana yang juga selaku Ketua Komite Musik mengatakan diselenggarakannya Gending Tegalan berangkat dari rasa keprihatinan kurang pedulinya kalangan muda.

"Saking sedikitnya peminat dari kalangan remaja maka komite musik mencoba untuk membuat pertunjukan gamelan," ujarnya.

Menurutnya, badan dunia PBB Unesco telah memasukan Gamelan sebagai peninggalan bukan benda sebagai warisan yang wajib dilindungi.

Baca Juga: Teliti Kebudayaan Lokal, Mahasiswa STAIB Masuk 12 Besar LKTIM Nasional

"Dan kabar yang menggembirakan kan 15 Desember lalu itu gamelan menjadi warisan budaya tak benda," ungkap Gendra.

Tentang penggunaan Gending Tegalan, Gendra menjelaskan bahwa yang dimaksud dengan Gending Tegalan itu merupakan lagu Tegalan yang dibawakan dengan instrumen gamelan.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x