Omicron Sangat Cepat Daya Tularnya, Pemerintah Minta Masyarakat Segera Vaksin

- 18 Desember 2021, 23:49 WIB
Ilustrasi Vaksinasi
Ilustrasi Vaksinasi /Kabar Tegal / Anis Yahya/

KABAR TEGAL - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika meminta masyarakat yang belum vaksin segera lakukan vaksinasi di fasilitas terdekat.

Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan hal itu yang disampaikan pada Kabar Tegal melalui emailnya, untuk mendorong vaksinasi sebagai salah satu upaya utama dalam mencegah penyebaran varian Omicron.

Menurutnya, sejauh ini varian Omicron belum menunjukkan karakter yang membahayakan nyawa pasien, terutama yang sudah divaksin.

Baca Juga: Waspadai Varian Omicron, Kapolri Minta Vaksinasi Dipercepat dan Prokes Dipatuhi

"Kunci pencegahan penyebarannya adalah segera divaksin, menaati protokol kesehatan, tetap waspada, dan tidak panik. Untuk itu, semua warga yang belum divaksin agar segera mendatangi
fasilitas kesehatan untuk mendapatkan vaksin," ujar Johnny, Sabtu, 18 Desember 2021.

Seperti diketahui, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan mengumumkan satu kasus konfirmasi COVID-19 varian Omicron telah terdeteksi di wilayah Indonesia.

Kasus pertama ini terdeteksi di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta.

Baca Juga: Penyelenggaraan Vaksinasi Anak Usia 6 hingga 11 Tahun di Kota Tegal Sesuai Ketentuan

"Munculnya kasus ini ini tidak terelakkan karena salah satu karakter varian Omicron adalah penularannya yang sangat cepat. Waspada penting, tapi jangan panik," kata Johnny.

Menkominfo menegaskan, hal yang harus dilakukan saat ini adalah berupaya sekuat
tenaga agar varian omicron tidak meluas dan menghindari terjadinya penularan lokal.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x