Jendral Dudung Emosi Atas Perkataan Habieb Rizieq Hingga Penurunan Baliho

- 30 November 2021, 21:41 WIB
Jendral Dudung Abdurachman/ kabar tegal
Jendral Dudung Abdurachman/ kabar tegal /Tangkapan Layar YouTube Deddy Corbuzier

KABAR TEGAL - Jendral Dudung Abdurachman resmi di lantik menjadi Kepala Satuan Angkatan Darat (KASAD) oleh Presiden Joko Widodo, dimana ia menggantikan Jendral Andika Perkasa.

Sebelum dirinya dilantik menjadi KASAD Dudung telah menjadi sorotan publik, lantaran saat masih menjadi Pangdam Jaya Dudung dengan tegas memerintahkan para jajarannya untuk menurunkan beberapa baliho.

Dimana baliho tersebut milik Front Pembela Islam (FPI), yang hampir semua berisikan kata-kata yang bertujuan dakwah dan tak sedikit juga yang bergambar foto Habieb Rizieq.

Baca Juga: Bali Sundaram, Kostum Nasional Miss Grand Indonesia yang Memukau Jutaan Mata

Saat dilaksanakan penertiban baliho tersebut Dudung bekerja sama dengan Polisi, Pol-PP, dan TNI, selain atas inisitifnya penurunan baliho tersebut juga mendapat izin dari Walikota langsung terbukti dengan adanya surat perintah yang turun.

Dengan adanya kejadian itu Deddy Corbuzier mertujuan untuk mmeluruskan dan meminta penjelasan atas apa yang telah terjadi.

Diundang ke podcast Deddy Corbuzier Dudung kembali menjelaskan kejadian tersebut mulai dari awal hingga dirinya menjelaskan kekesalannya terhadap Habieb Rizieq.

Baca Juga: Banteng Loreng Sukses Tekuk Dewa United, Muladkan Tegal Lagi!

"Saya baru masuk ke Kodam Jaya, udah ngelihat banyak baliho  bergelimpangan. Isinya ya seruan untuk jihad lah, ynag berbau agama lah. Itu baliho juga di sembah-sembah," ujar Dudung.

Tidak hanya merasa kesal atas apa yang ada di hadapannya saat itu, Dudung pun langsung melihat video-video yang dimiliki oleh Pemimpin FPI yaitu Habieb Rizieq.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x