Rotasi Internal Polri, Kapolres Tegal Kota Pimpin Sertijab Kapolsek Tegal Barat

- 9 Maret 2021, 10:18 WIB
Kapolres Tegal Kota Polda Jateng AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K,. M.H., saat pimpin upacara sertijab Kapolsek Tegal Barat.
Kapolres Tegal Kota Polda Jateng AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K,. M.H., saat pimpin upacara sertijab Kapolsek Tegal Barat. /Dok.Humas Polresta Tegal/

KABAR TEGAL - Polres Tegal Kota menyelenggarakan sertijab Kapolsek Tegal Barat. Kursi jabatan Kapolsek Tegal Barat Polres Tegal Kota resmi diserah terimakan dari pejabat lama ke pejabat baru di halaman Polres Tegal Kota, Senin, 8 Maret 2021.

Kompol Aries Heriyanto S.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagops Polres Tegal Polda Jateng dipercaya menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Tegal Barat.

Sementara Kapolsek Tegal Barat yang sebelumnya dijabat Kompol Evi Wijayanti S.H. beralih tugas menjabat Kabagren Polres Pekalongan Kota Polda Jawa Tengah.

Baca Juga: Diduga Lakukan 'Ghosting' Akhirnya Kaesang Pangarep Berikan Klarifikasi: Sudah Berakhir di Pertengahan Januari

Upacara serahterima jabatan dipimpin langsung Kapolres Tegal Kota Polda Jateng AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K,. M.H., turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres, para pejabat utama, perwira staf, Kapolsek jajaran dan anggota perwakilan dari masing-masing satuan fungsi.

Menurut Kapolres Tegal Kota Polda Jateng AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K,. M.H. dalam amanatnya mutasi jabatan adalah hal yang biasa dan wajar terjadi dalam lingkungan Polri.

Hal ini sebagai bentuk penyegaran dan agar organisasi Polri semakin dinamis dapat meningkatkan efektifitas kinerja dalam tugasnya.

Baca Juga: Pelaku Pembuangan Jasad Bayi di Tempat Sampah Berhasil Diringkus Polisi

“Selain merupakan rangkaian proses rotasi penugasan untuk pembinan karier personil yang bersangkutan, juga bertujuan untuk mengantisipasi perubahan lingkungan strategis yang berubah sedemikian cepat dan gangguan kamtibmas yang semakin berat, hal ini tentunya menuntut kepekaan moral, intelektual dan profesionalisme selaku anggota Polri,” ucap Kapolres.

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x