Kunjungi SMKN Jateng Purbalingga, Ganjar : SMKN di Jateng Bentuk Investasi SDM untuk Penanggulangan Kemiskinan

- 25 Juli 2022, 12:57 WIB
Ganjar Pranowo berkunjung ke SMKN di Purbalingga
Ganjar Pranowo berkunjung ke SMKN di Purbalingga /Sri Yatni/

Baca Juga: Ganjar Pranowo Terima Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra

SMKN Jateng di Purbalingga sendiri saat ini memiliki 283 siswa. Terdiri atas 96 siswa kelas X, 95 siswa kelas XI, dan 92 siswa kelas XII.

Ratusan siswa tersebut terbagi dalam dua jurusan yaitu Teknik Pengelasan dna Teknik Pemesinan.

Sekolah itu juga sudah bekerja sama dengan salah satu perusahaan yaitu PT Komatsu dalam hal kebutuhan tenaga kerja.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Bahasa Inggris Singkat Terbaru 2022, Tema: Ibu, Cocok untuk Tugas atau Lomba

Kerja sama itu juga sekaligus menjalankan instruksi Ganjar terkait teaching industry karena kurikulum di sekolah sudah disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Ersa, siswi kelas XII Teknik Pengelasan, mengatakan bersyukur bisa sekolah di SMKN Jateng karena tidak dipungut biaya sehingga meringankan beban orangtua.

Setelah lulus, ia mengaku ingin bekerja sambil kuliah. Ia juga ingin memberikan pendapatan dari bekerja untuk membantu keluarganya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Komika Bintang Emon yang Baru Saja Menikah, Nama Lengkap, Tanggal Lahir, dan Sosmed

"Sangat bersyukur bisa sekolah di sini tanpa biaya, meringankan beban keluarga. Semoga sekolah ini lebih baik lagi dan bermanfaat bagi anak-anak yang ingin melanjutkan tetapi terhalang biaya. Bisa menjadi rantai bagi anak-anak yang kurang mampu untuk melanjutkan sekolah," ujar anak dari ayah yang bekerja sebagai pedagang cilok di Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga. ***

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah