Kanopi Museum Buton Brebes Ambruk, Dinbudpar: Kami Sudah Membentuk Tim Clean House Untuk Penanggulangan

- 13 Mei 2022, 13:33 WIB
kanopi museum buton brebes yang ambruk dan sedang ditanggulangi tim clean house Dinbudpar
kanopi museum buton brebes yang ambruk dan sedang ditanggulangi tim clean house Dinbudpar /@pelajar_brebes

KABAR TEGAL - Museum Buton yang baru saja diresmikan oleh Bupati Brebes Hj. Idza Priyanti pada hari jadi Kabupaten Brebes pada 21 Januari 2022 lalu mengalami kerusakan di bagian kanopi yang ambruk.

Kanopi di bagian depan bangunan museum Buton ambruk baru-baru ini. Hal tersebut menjadi perhatian mengingat museum ini termasuk bangunan baru. museum Buton baru dibangun pada akhir tahun 2021 lalu.

Menanggapi ambruknya kanopi museum Buton tersebut kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dinbudpar) Kabupaten Brebes, Rofiq Qoidul Adzam menyatakan telah membentuk tim clean house.

Baca Juga: Ramai Pro dan Kontra Pemugaran Makam Mbah Semedo Tegal, Begini Kondisinya Sekarang

"Kami sudah membentuk tim clean house untuk menanggulangi kerusakan museum Buton," ujarnya ketika ditemui tim Kabar Tegal di Kantor Dinbudpar Brebes, Jumat, 13 Mei 2022.

Tim clean house sendiri terbentuk dari konsultan pembangunan yang akan merinci kerusakan dan biaya yang dibutuhkan untuk perbaikan museum Buton.

Sementara mengingat museum Buton yang berada di Desa Galuh Timur, Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes ini masih dalam masa pemeliharaan oleh rekanan (CV. Sakura) sebagai pihak pembangun, maka Dinbudpar meminta pertanggungjawaban pihak rekanan (pembangun).

Baca Juga: Usai Operasi Ketupat Candi, Personil Polda Jateng Jalani Tes Swab Dengan Hasil Keseluruhan Negatif

"Kami sudah melayangkan surat teguran kepada rekanan karena masih dalam masa pemeliharaan. Rekanan harus bertanggung jawab," sambungnya.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x