Ngeri!! Sepeda Motor Hancur Tertimpa Batu Besar di Dekat Longsoran Sempor Kebumen

- 29 Maret 2022, 09:17 WIB
Sepeda Motor Hancur Tertimpa Batu Besar di Dekat Longsoran Sempor Kebumen
Sepeda Motor Hancur Tertimpa Batu Besar di Dekat Longsoran Sempor Kebumen /

KABAR TEGAL - Sebuah sepeda motor hancur tertimpa batu besar melebihi tinggi manusia saat ditinggal pemiliknya yaitu seorang anggota Babinsa pada Sabtu 26 Maret 2022.

Sertu Agus, Anggota Babinsa Koramil Sempor ini tengah ikut bergotong royong membersihkan bekas longsoran di daerah Sempor dan meninggalkan motornya tak jauh dari lokasi longsor.

Kaget dan tak menyangka, tiba-tiba sebuah batu besar berukuran 2m x 2,6m jatuh dari atas tebing dan langsung menimpa motor yang diparkir Sertu Agus dan hancur tak berbentuk.

Baca Juga: Jelang Ramadhan, Kapolres Pastikan Distribusi Minyak Goreng Sampai ke Level Terkecil

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian jatuhnya batu besar tersebut karena saat itu tidak ada kendaraan yang melintas.

Sebelumnya hujan deras disertai angin kencang yang megguyur wilayah Kebumen pada Jum'at 25 Maret 2022 menyebabkan genangan air disejumlah wilayah juga mengakibatkan longsor di sejumlah titik.

Termasuk di jalan raya Sempor - Banjarnegara tepatnya di Dukuh Karangjaha Desa Sempor, batu dan tanah ukuran besar longsor sehingga hampir menutup jalan akses jalan.

Baca Juga: Dua Pelaku Begal Bersenjata Tajam di Taman Yasmin Park Demak Berhasil Dibekuk Polisi

Warga bersama Polsek dan Koramil Senpor bahu membahu membersihkan longsoran agar bisa dilalui kendaraan bermotor baik roda 2 dan 4.

Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama bersama Wakapolres dan PJU lainya yang meninjau langsung lokasi kejadian memghimbau kepada masyarakat agar berhati-hati saat melintas di lokasi longsor. Dan menginstruksikan kepada anggota Polri dan TNI serta warga untuk tetap waspada saat bergotong-royong membersihkan sisa longsoran.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x