Gelar Aksi Mayday, Buruh Di Kota Semarang Mendapatkan 1000 Paket Sembako Dari Kapolda Jateng

- 1 Mei 2021, 15:36 WIB
Gelar Aksi Mayday, Buruh Di Kota Semarang Mendapatkan 1000 Paket Sembako Dari Kapolda Jateng
Gelar Aksi Mayday, Buruh Di Kota Semarang Mendapatkan 1000 Paket Sembako Dari Kapolda Jateng /

“Ini bentuk kepedulian kami untuk buruh yang mau bersinergi untuk menggelar kegiatan produktif di May Day. Aksi demo tidak kami ijinkan karena masih pandemi yang dapat memicu penularan covid," ujar Jati.

Baca Juga: Peduli Lansia, PWI Kabupaten Tegal Salurkan 50 Paket Sembako

Sementara itu, Walikota Semarang Hendar Prihadi, S.E., mengucapkan terimakasih kepada Pejabat dan Buruh yang hadir dalam Acara ini, bahkan Buruh hari ini lebih cerdas kerena bersedia untuk mengikuti kegiatan ini.

Menanggapi isu yang beredar, kata Hendar, bahwa angka pengangguran sangat tinggi naik 5%, ia sedang mencoba agar investor berani melakukan investasi di Semarang untuk mengurangi angka pengangguran ini. 

"Kami mencoba membantu buruh untuk kebutuhan lainnya dengan menyediakan 100 Vaksinasi gratis. Kami juga sedang meloby investor untuk mereka berani melakukan investasi di Kota Semarang, agar dapat mengurangi pengangguran di Semarang," tandasnya. 

Baca Juga: Hari Buruh Internasional Jokowi Apresiasi Para Buruh Sebagai Aset Besar Bangsa

Menurut Nanang Setyono, S.H., salah satu penanggung Jawah Elemen buruh dari Aliansi Gerakan Buruh Berjuang (GERBANG) Kota Semarang, mengatakan, aksi mayday yang dilakukan oleh rekan rekan buruh ini memang berbeda dengan tahun lalu. 

"Dalam aksi kali ini, kami hanya melakukan tatap muka saja bersama forkominda dalam menyampaikan asprirasi kami ini," kata Nanang. 

Lanjut Nanang, ia mengucapkan terimakasih, karena Mayday Tahun ini sangat keren, karena perwakilan buruh mendapat hadiah dari Pemkot Semarang berupa vaksinasi, dan juga paket Sembako dari Kapolda Jateng.

Baca Juga: Pantau Arus Mudik Lebaran 2021, Ganjar Pranowo Sebut Pemudik yang Masuk ke Jateng Lebih Sedikit

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah