Penyaluran BST di Kantor Pos Karangtengah Berjalan Lancar

- 26 November 2020, 15:03 WIB
Penyaluran BST di Kantor Pos Karangtengah Berjalan Lancar
Penyaluran BST di Kantor Pos Karangtengah Berjalan Lancar /

KABAR TEGAL - Dipimpin Bripka Edi Susilo SH bersama dengan Brigadir Prasojo melaksanakan pengamanan dikantor pos Karangtengah berkaitan dengan penyaluran BST (Bantuan Sosial Tunai) terhadap warga terdampak Covid-19 diwilayah hukumnya, Kamis 26 November 2020

Pengamanan kegiatan tersebut sesuai dengan hasil koordinasi sebelumnya meliputi tempat pembayaran, ruang pembayaran dan ruang pengambilan nomor antrian dan memberikan penekanan tentang protokol kesehatan pada hari penyaluran BST tersebut.

Baca Juga: Operasi Yustisi Harus Dengan Pendekatan Humanis Namun Tegas

Kapolsek Karangtengah AKP Margono SH mengatakan Staf Kantor Pos Karangtengah hanya 2 (dua) orang untuk mempercepat penyaluran, Kapolsek memberikan solusi dalam kegiatan penyaluran BST dengan menggunakan nomor antrian supaya tertib demi memperlancar jalannya BST.

“Lakukan pola pengamanan dengan mengedepankan dan mengutamakan physical distancing dan tetap lakukan imbauan kepada warga penerima BST agar wajib menggunakan masker”, ucap AKP Margono SH.

“Polsek Karangtengah juga melakukan pengaturan lalu lintas didepan kantor pos guna mengantisipasi terjadinya laka lantas”, tutupnya.****

Editor: Dasuki Raswadi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x