Mengapa Perjalanan Pulang Terasa Lebih Cepat Dibanding Saat Bepergian? Simak, Ini Dia Alasannya

- 4 Februari 2022, 11:19 WIB
Ilustrasi perjalanan, Mengapa Perjalanan Pulang Terasa Lebih Cepat Dibanding Saat Bepergian? Simak, Ini Dia Alasannya
Ilustrasi perjalanan, Mengapa Perjalanan Pulang Terasa Lebih Cepat Dibanding Saat Bepergian? Simak, Ini Dia Alasannya /Pixabay/

KABAR TEGAL - Ketika melakukan sebuah perjalanan, baik saat berlibur atau yang lainnya apakah anda pernah merasa waktu perjalanan saat pulang terasa lebih cepat dibanding saat bepergian?

Padahal saat diukur, jarak yang ditempuh terbilang sama saja. Lalu mengapa bisa demikian? Menurut pengajar mata kuliah Biofisika dan Kompleksitas pada program studi S2 Biofisika di Insitut Pertanian Bogor (IPB), Husain Alatas fenomena ini disebut dengan Efek Kappa.

Efek Kappa akan terjadi saat lama perjalanan dari satu tempat ke tempat lain bagi sebagian orang terasa berbeda. Tepatnya saat ia melakukan perjalanan pergi dan pulang.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak, PTM di Banyumas Kembali 50 Persen

Secara fisika, jika menempuh pada jalur yang sama tidak ada perbedaan pada jarak tempuh antara pergi dan pulang. Akan tetapi berbeda bila kecepatan saat pulang dan pergi tak sama.

Jika kita menganggap kecepatan saat pergi dan pulang sama, sehingga waktu yang dibutuhkan juga sama tetapi sebagian orang akan tetap menganggap bahwa waktu pulang lebih cepat.

Penyebabnya ialah cara kerja otak dalam mempersepsikan waktu. Khususnya terkait dengan jangka waktu pada sebuah aktivitas.

Baca Juga: Hari Kanker Sedunia: Close The Care Gap, Berikut Cara Deteksi Dini Kanker Paling Beresiko Selama tahun 2020

Efek Kappa yang didasarkan pada persepsi terhadap jangka waktu aktivitas olah otak, merupakan hal yang sangat kompleks dan melibatkan banyak bagian di otak.

Persepi ini juga sering kali melibatkan hormon. Persepsi ini juga akan muncul berdasarkan informasi yang diolah otak selama melakukan perjalanan.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah