Penampakan Siswa yang Terkena Razia Rambut Beredar di Media Sosial, Feisal Hamka: Sebuah Sistem yang Salah

- 24 Mei 2022, 21:37 WIB
penampakan para siswa yang terkena razia rambut di sekolahnya dan disebut merupakan sebuah sistem yang salah oleh Feisal Hamka
penampakan para siswa yang terkena razia rambut di sekolahnya dan disebut merupakan sebuah sistem yang salah oleh Feisal Hamka /@fakta.indo

KABAR TEGAL - Beredar video yang memuat penampakan siswa-siwa yang terjaring razia rambut di sekolahnya, terlepas dari penampakan para siswa yang nampak lucu dan menggelikan, tak ayal konten tersebut menuai pro-kontra.

Dalam video yang diunggah akun instagram @fakta.indo pada Selasa, 24 Mei 2022, terlihat penampakan rambut siswa-siswa tersebut nampak botak di beberapa bagian kepala dan nampak berantakan.

Sementara Feisal Hamka lewat akun Instagram pribadinya, @feishalhamka berkomentar bahwa razia rambut merupakan suatu sistem yang salah dalam pendidikan.

Baca Juga: Kronologi Sepasang Pelajar Mesum di Pantai Muarareja, Tegal Kepergok Pengunjung Pantai Hingga Diusir

"Sebuah sistem yang salah dmana harusnya tiap manusia diajarkan untuk mengembangkan kreatifitas, potensi terbaik dari diri masing2, karena ke depannya kerjaan2 yang sifatnya teknis sudah diambil alih oleh robot teknologi," katanya.

Diketahui Feisal Hamka adalah putera seorang konglomerat sukses Jusuf Hamka yang merupakan pebisnis Jalan Tol dengan perusahaannya, PT. Citra Marga Nusaphala Perseda.

Maka tak ayal komentar dari sang putra mahkota Feisal Hamka disematkan oleh pengunggah video tersebut menjadi komentar terpopuler.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kasus Penyalahgunaan BBM Subsidi di Pati, Kabareskrim : Kasus Terbesar Sepanjang 2022

Bahkan akun instagram @feisalhamka dikuti oleh akun instagram para pesohor dan pejabat seperti, @ridwankamil dan @raffinagita1717.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x