UAS Dideportasi dari Singapura dan Sempat Ditahan, Ternyata ini Tujuan UAS Datang ke Singapura

- 17 Mei 2022, 14:59 WIB
Ustadz Abdul Somad. Foto: tangkap layar, YouTube/HAI GUSY OFFICIAL
Ustadz Abdul Somad. Foto: tangkap layar, YouTube/HAI GUSY OFFICIAL /

KABAR TEGAL - Kabar kurang mengenakan datang dari Ustadz Abdul Somad (UAS) yang dilarang masuk ke Singapura dan dikabarkan juga dideportasi oleh pemerintah Singapura. 

UAS beserta rombongan yang terdiri dari keluarga dan sahabatnya ditahan di sebuah ruangan di Pelabuhan Tanah Merah kemudian dideportasi kembali ke Indonesia.

UAS bertolak dari pelabuhan Feri Batam menuju Pelabuhan Tanah Merah Singapura pada Senin 16 Mei 2022 siang, dan sampai di Pelabuhan Tanah Merah sekitar pukul 01.30 WIB.

Baca Juga: Arti Mimpi Bertemu Orang Meninggal Pertanda Apakah? UAS Sebut Bermakna Positif, Begini Penjelasnnya

Tiba di Pelabuhan Tanah Merah, UAS beserta rombongannya ditahan oleh pihak imigrasi Singapura di sebuah ruangan kemudian dideportasi ke Indonesia tanpa alasan yang jelas.

UAS mendesak pihak Singapura menjelaskan alasan kenapa ia dan rombongannya tak diizinkan masuk ke Singapura dan disuruh kembali ke Indonesia.

"Pegawai Imigrasi tidak bisa menjelaskan (mengapa kami dideportasi). Yang bisa menjelaskan Ambassador Singapore in Jakarta. You have to explain to our communities why did your country, why did your government reject us. Why did your government deport us," ujar UAS di kanal YouTube HAI GUYS OFFICIAL.

Baca Juga: Uang Digital 'Criptocurrency' Haram, MUI Sebut Melanggar Tiga Diktum, Hingga Pendapat UAS

UAS sendiri menjelaskan kedatangannya beserta rombongan ke Singapura dalam rangka untuk berlibur.

"Dalam rangka berlibur, kan memang hari libur. Kebetulan sahabat saya rumahnya dekat dari Singapura," ungkap UAS.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x