Berikut Cara Daftar Gelombang 23 di www.prakerja.go.id, 3 Kriteria Ini Jadi Prioritas Program Kartu Prakerja

- 16 Februari 2022, 06:00 WIB
Berikut Cara Daftar Gelombang 23 di www.prakerja.go.id, 3 Kriteria Ini Jadi Prioritas Program Kartu Prakerja
Berikut Cara Daftar Gelombang 23 di www.prakerja.go.id, 3 Kriteria Ini Jadi Prioritas Program Kartu Prakerja /Labuan Bajo Terkini/Prakerja

KABAR TEGAL - Berikut cara daftar menjadi peserta kartu prakerja gelombang 23 di https://www.prakerja.go.id, 3 kriteria ini menjadi prioritas program Kartu Prakerja tahun ini.

Kartu Prakerja sekarang menjadi program favorit masyarakat. Hal itu disebabkan oleh serangkaian prosesnya dari pendaftaran hingga pelatihan dilakukan secara online.

Program Kartu Prakerja akan dilanjutkan di tahun 2022 dengan pembukaan gelombang 23 yang rencananya akan dibuka paling lambat Februari ini.

Baca Juga: PaeLink Gandeng PWI Dua Wilayah Salurkan Bantuan untuk Pengungsi di Desa Dermasuci

Namun sambil menunggu pembukaan gelombang 23, sebaiknya masyarakat melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu di https://www.prakerja.go.id. Pendaftaran akun ini sudah bisa dilakukan sejak 5 Januari 2022 lalu.

Dimasa pandemi ini, Kartu Prakerja diprioritaskan kepada 3 kriteria berikut:

1. Mereka yang sedang mencari pekerjaan

2. Karyawan yang dirumahkan atau korban PHK

3. Para pelaku usaha mikro dan kecil

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Persib Bandung VS PSIS Semarang di BRI Liga 1, Berikut Prediksi Pemenangnya

Selain untuk meningkatkan kemampuan, Kartu Prakerja juga diharapkan bisa menjadikan peserta yang sudah mengikuti pelatihan sebagai wirausaha muda yang berani merintis.

Berikut langkah-langkah untuk daftar akun di dashboard Kartu Prakerja:

1. Buka laman https://www.prakerja.go.id

2. Klik “Daftar Sekarang”

3. Masukkan email dan password, lalu klik “Daftar”

4. Kemudian akan ada notifikasi via email Anda

5. Buka email dan lakukan verifikasi yang telah dikirimkan via email

Baca Juga: Muiroh, Satu dari 210 Warga Desa Padasari yang Rumahnya Nyaris Roboh, Ini Permintaannya kepada Pemerintah

Selanjutnya jika sudah terdaftar masuk lagi menggunakan akun Kartu Prakerja yang sudah dibuat, selanjutnya ikuti langkah berikut:

1. Isi kolom NIK, nomor Kartu Keluarga (KK) dan tanggal lahir

2. Lengkapi data diri dengan benar

3. Unggah foto e-KTP sesuai dengan ketentuan yang tertulis

4. Kemudian verifikasi nomor HP dan kirim

5. Verifikasi nomor HP menggunakan kode OTP yang dikirim melalui SMS

6. Isi “Pernyataan Pendaftar” jika sudah klik Oke

Baca Juga: Tangkal Intoleran dan Radikalisme, Dandim Brebes Sosialisasi Penerimaan Caba dan Catam TNI-AD Jalur Santri

Setelah selesai melakukan pendaftaran, peserta kartu Prakerja hanya tinggal menunggu pendaftaran gelombang 23, jika sudah dibuka maka tinggal klik gabung di dashboard.

Adapun syarat yang harus dipenuhi untuk melakukan pendaftaran di laman https://www.prakerja.go.id:

1. Warga negara Indonesia

2. Berusia paling rendah 18 tahun

3. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal

4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19

Baca Juga: Sepuluh MCK Non Permanen Dibangun di Titik Pengungsian Desa Dermasuci

5. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD

6. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil

7. Maksimal penerima Kartu Prakerja ialah 2 NIK dalam 1 KK yang bisa mendaftar

Baca Juga: Pengungsi Tanah Bergerak di Desa Dermasuci Kekurangan Selimut dan Alas Tidur

Informasi pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 akan di update melalui akun media sosial Kartu Prakerja instagram @prakerja.go.id dan laman resmi Kartu Prakerja di https://www.prakerja.go.id.

Demikian informasi mengenai 3 kriteria yang menjadi prioritas program Kartu Prakerja dan cara daftar menjadi peserta kartu prakerja gelombang 23 di https://www.prakerja.go.id.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah