MURAH! PT KAI Sediakan Layanan Tes PCR di Stasiun dengan Harga 195ribu

- 23 Desember 2021, 13:00 WIB
Ilustrasi seseorang sedang menjalani tes PCR Covid-19
Ilustrasi seseorang sedang menjalani tes PCR Covid-19 /Tho_Ge/Pixabay

KABAR TEGAL - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero, mulai ini Kamis, 23 Desember 2021 akan menyediakan layanan tes PCR dengan harga Rp.195ribu di stasiun.

Layanan tersebut disediakan selama periode Natal dan Tahun Baru 2022.

Pada tahap awal ini, layanan tes PCR baru tersedia di beberapa stasiun. berikut rinciannya:

Baca Juga: Hadapi Nataru, Bupati Tegal Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2021

Mulai 23 Desember:

  1. Gambir
  2. Pasar Senen
  3. Bandung
  4. Kiaracondong
  5. Cirebon Prujakan
  6. Jatibarang
  7. Babakan
  8. Semarang Tawang
  9. Yogyakarta
  10. Solo Balapan
  11. Surabaya Pasar Turi

Mulai 24 Desember

  1. Cirebon
  2. Purwokerto
  3. Surabaya Gubeng
  4. Malang
  5. Madiun
  6. Jember

Baca Juga: Hadapi Nataru, Bupati Tegal Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2021

Dilansir dari antara VP PR KAI, Joni Martinus menjelaskan, “Nantinya jumlah stasiun yang akan melayani tes PCR di Stasiun akan ditambah secara bertahap.”

Pelayanan ini hadir untuk membantu masyarakat dalam melakukan perjalanan kereta api saat Natal dan Tahun Baru 2022.

Untuk bisa melakukan tes PCR di stasiun, harus menunjukkan kartu identitas dan tiket atau kode booking Kereta Api yang sudah dibayarkan.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x